Berkat Polsek Kebon Jeruk, Ari Widiyanto Sambut Tahun Baru dengan Kembalinya Motor Kesayangan

Rahmat Hidayat

- Redaksi

Rabu, 3 Januari 2024 - 02:47 WIB

40125 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta Barat, Di Awal tahun baru 2024, seorang karyawan swasta bernama Ari Widiyanto (24) yang merupakan warga Meruya Utara, Kembangan, Jakarta Barat, merasakan kebahagiaan yang luar biasa.

Pasalnya motor kesayangannya, sebuah Honda Beat yang sebelumnya hilang akibat dicuri oleh orang yang tak dikenal, akhirnya ditemukan dan dikembalikan oleh Polsek Kebon Jeruk.

Kejadian ini menjadi bagian dari upaya Polsek Kebon Jeruk Jakarta Barat dalam menjaga keamanan dan memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat.

Ari Widiyanto, yang sebelumnya merasa kehilangan dan resah akibat kejadian pencurian tersebut, kini dapat bernafas lega dengan penemuan kembali kendaraan bermotor yang merupakan salah satu aset berharga baginya.

Kapolsek Kebon Jeruk Polres Metro Jakarta Barat Kompol Sutrisno, Se mengatakan, kami telah berusaha semaksimal mungkin melakukan tindakan cepat dan profesional dalam menanggapi laporan kehilangan kendaraan bermotor yang dialami masyarakat.

Baca Juga :  Gercep Polisi Berhasil Tangkap Terduga Pelaku Curanmor di Jember Dalam Waktu 4 jam

Melalui upaya-upaya investigatif dan kerja keras tim dilapangan dibawah pimpinan kanit reskrim akp subartoyo, motor Honda Beat yang sebelumnya hilang itu berhasil ditemukan dan membawa kebahagiaan kepada pemiliknya.

“Keberhasilan ini tidak terlepas dari kerjasama antara masyarakat dan kepolisian dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman. Kami berharap, kejadian ini menjadi contoh bahwa pelaporan kehilangan kendaraan kepada kepolisian dapat memberikan solusi positif,” ungkap Sutrisno saat dikonfirmasi, Selasa, 2/1/2024.

Ari Widiyanto mengucapkan terima kasih kepada Polsek Kebon Jeruk dalam hal ini bapak kanit reskrim Akp Subartoyo atas keberhasilan mereka dalam mengembalikan motor saya yang hilang.

Baca Juga :  Bravo...Sat Reskrim Polres Batu Bara Berhasil Ungkap Pencurian Septor di Mangkai Lama

” Terima kasih banyak pak sudah bekerja maksimal dan menemukan sepeda motor saya yang hilang,” ucapnya

Ia berharap kejadian serupa tidak terjadi lagi dan mengajak masyarakat untuk senantiasa bekerja sama dengan kepolisian dalam menjaga keamanan lingkungan.

Dengan penemuan kembali motor Honda Beat ini, Polsek Kebon Jeruk Jakarta Barat membuktikan komitmennya untuk memberikan perlindungan dan rasa aman kepada masyarakat, menjadikan awal tahun 2024 sebagai momen positif bagi warga Jakarta Barat.

Sumber.: Humas Polres Metro Jakarta Barat

Diedit oleh Rahmat Hidayat

 

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Polres Jember Berhasil Amankan Pelaku Penipuan Yang Mengaku Pejabat Mabes Polri
Polres Jember Bersama Forkopimda Musnahkan BB 10 Kg Ganja Hasil Ungkap Jaringan Antar Propinsi
Polres Jember Berhasil Bongkar Penimbunan Solar Bersubsidi
Gercep Polisi Berhasil Tangkap Terduga Pelaku Curanmor di Jember Dalam Waktu 4 jam
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 6 Oktober 2024 - 01:40 WIB

Quick Respon Personel Brimob Aceh Membantu masyarakat Memadamkan Api Yang Membakar Pertokoan Di Subulussalam

Minggu, 6 Oktober 2024 - 01:02 WIB

Polres Subulussalam Gelar Dzikir dan Doa Bersama Menuju Pilkada Damai

Minggu, 6 Oktober 2024 - 00:51 WIB

Kapolres Subulussalam Hadiri Upacara HUT TNI yang Ke-79, Perkuat Sinergitas TNI-POLRI

Kamis, 26 September 2024 - 03:57 WIB

Toto Ujung Vs Ramadin, ST Terkait Stadmand “ASBUN” Pada DPR RI Terpilih Muslim Aiyub

Jumat, 20 September 2024 - 06:33 WIB

Selamat jalan Sahabat Kami: Rekan Jurnalis Jalalludin Barat Telah Berpulang Kerahmatullah

Rabu, 4 September 2024 - 11:58 WIB

Pemko Subulussalam Bersama SKPK Tinjau Lokasi Progran Bakti Sosial TNI-AD 2024 

Minggu, 18 Agustus 2024 - 07:06 WIB

Jajaran Polres Subulussalam, Hadiri Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia Ke-79

Senin, 5 Agustus 2024 - 16:13 WIB

Klarifikasi Pemberitaan Tentang Pemukulan Yang Melibatkan Anggota TNI di Subulussalam

Berita Terbaru