Wujudkan Lingkungan Bersih, Lurah Kahean Himbau Dan Beri Contoh LISA

INDONESIA24

- Redaksi

Selasa, 29 Agustus 2023 - 20:37 WIB

40197 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pematang Siantar – Lurah Kahean Aprita Pronika Sagala,S.Si,M.Si melaksanakan program Lihat Sampah Ambil (LISA) di seputaran Kantor Kelurahan hingga ke Jl.Cemara, Kelurahan Kahean, Kecamatan Siantar Utara, Kota Pematang Siantar. Selasa, (29/08/2023) sekira pukul 08.30 wib.

Saat disambangi dilokasi seputaran Jalan Cemara, Lurah Kahean Aprita Pronika Sagala,S.Si,M.Si bersama para aparatur yang bertugas di Kantor Kelurahan Kahean, Kecamatan Siantar Utara menyampaikan jika kegiatan yang dilaksanakan merupakan upaya mendorong warga Khususnya di Kelurahan Kahean untuk menjaga kebersihan lingkungan.

“Kegiatan ini dilaksanakan untuk mendorong warga menjaga kebersihan lingkungan sekitarnya, dengan cara penerapan program Lihat Sampah Ambil (LISA), sesuai Instruksi Bapak Camat Siantar Utara,”ungkapnya.

Kegiatan LISA hari ini di Kecamatan Siantar Utara dimulai dari Kelurahan Kahean. Dijadwalkan setiap hari Selasa, Rabu, Kamis secara bergantian se-Kecamatan Siantar Utara.

Menurut Lurah Aprita jika program yang diusung Wali Kota Pematang Siantar merupakan program yang baik dan pantas diterapkan bersama masyarakat.

“Program Ibu Wali Kota dr.Susanti Dewayani,S.Pa merupakan program yang baik untuk merawat lingkungan sekitar dan kesehatan kita. Apalagi, kebersihan itu selain untuk kesehatan kita, juga untuk menciptakan keindahan estetika kawasan yang indah, rapi, tertata dan bersih,” sebutnya sembari mengatakan untuk mulai membudayakan LISA didalam kegiatan sehari – hari.

“Sembari kita mengutip sampah, kita juga menghimbau masyarakat yang kita temui jika kebersihan itu merupakan bagian dari iman dan diwujudkan dengan menjaga lingkungan sekitar kita. Caranya membudayakan Lihat Sampah Ambil (LISA),” kata Mantan Lurah Pondok sayur kepada awak media ketika di lokasi kegiatan.

Baca Juga :  Sedih...!!! Seorang Calon Pengantin Pria Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan Sehari Sebelum Diberkati di Gereja

Lurah Kahean Aprita Pronika Sagala berharap agar warga di wilayahnya turut serta bersama sama untuk menerapkan budaya LISA.

“Ayo, warga Kelurahan Kahean, mari bersama kita jaga lingkungan kita dari sampah dengan membudayakan Lihat Sampah Ambil ‘LISA’,” Tutupnya.

Dilokasi terlihat para ASN, THL Kelurahan Kahean dengan berjalan kaki dan membawa kantong plastik serta karung plastik mengutip sampah di pinggir jalan sembari menghimbau warga untuk jaga kebersihan di sekitar rumahnya dari sebaran sampah.

Penulis : AP

Berita Terkait

Viral…!!! Mahasiswa diduga Dipukul Anggota DPRD Pematang Siantar
Langgar Tata Tertib..!!! 8 Warga Binaan  Lapas Narkotika Kelas IIA Pematang Siantar Dipindahkan
Sedih…!!! Seorang Calon Pengantin Pria Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan Sehari Sebelum Diberkati di Gereja
Gedung Empat Pajak Horas Pematang Siantar Terbakar…!!! Pemadam Masih Berusaha Madamkan Api
Kompak Polres Simalungun Gelar Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan Pematang Siantar dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke-78
Kapolres Simalungun Ucapkan Selamat dan Sukses Malam Pisah Sambut Dandim 0207/Simalungun Berlangsung Khidmat
Kompleks Hunian diduga menjadi Terminal
Dipimpin Kasi Binadik, Lapas Narkotika Kelas IIA Pematang Siantar Gelar Sidang TPP Program Pembinaan Narapidana

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 13:50 WIB

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 April 2025 - 00:55 WIB

LPAI Batubara Dikukuhkan..!!! Dihadiri Ketua Umum Kak Seto

Sabtu, 19 April 2025 - 08:15 WIB

Peringati Hari Paskah Wafat Isa Al-Masih, Polsek Labuhan Ruku Berikan Pengamanan di Gereja GKPI Maranatha

Minggu, 13 April 2025 - 21:53 WIB

Pengamanan Ibadah Umat kristiani Gereja HKBP dan GKPI di Wilkum Polsek Labuhan Ruku Aman dan Damai 

Minggu, 6 April 2025 - 00:14 WIB

Orang Tua Korban Penganiayaan Ahmad Rafli, Minta Polsek Labuhan Ruku Tegakkan Keadilan 

Selasa, 1 April 2025 - 17:42 WIB

Brigadir Hanrisal Silaen Hasil Olah TKP Mayat Ditemukan, Efendi Gangguan Mental di Pulangkan ke Rumah Duka

Senin, 31 Maret 2025 - 02:56 WIB

Kapolsek Labuhan Ruku, Utamakan Restorative Justice Secara Kekeluargaan 

Jumat, 28 Maret 2025 - 17:13 WIB

Sambut IdulFitri, Ketua Bravo 5 Viktor Oktovianus Saragih Berikan Bingkisan dan THR Kepada 200 Media 

Berita Terbaru

BATU BARA

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 Apr 2025 - 13:50 WIB