KABANJAHE KARO,Indonesia24.com|Plh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Karo,Eddi Surianta Surbakti mengatakan memperingati “Hari Jadi Kabupaten Karo ke 79” diperingati akan lebih istimewa.
Acara ini akan melibatkan masyarakat luas dengan tujuan kegiatan merayakan hari jadi kabupaten Karo yang merupakan pernantian masyarakat Karo setiap tahunnya, melalui hiburan budaya dan penyajian kuliner.
Hal ini diungkapkan Plh Sekda Kabupaten Karo,Eddi Surianta Surbakti dalam rapat persiapan “Hari Jadi Kabupaten Karo ke-79”,Rabu (26/02/2025) di Aula Kantor Bupati Karo Jalan Veteran Kabanjahe Kabupaten Karo Sumatera Utara.
Eddi menyampaikan kalau perayaan “Hari Jadi Kabupaten Karo ke 79 ini dilaksanakan,Sabtu (08/03/2025) di Stadion Samura,Desa Samura Kecamatan Kabanjahe Kabupaten Karo Sumatera Utara.
Penetapan Hari Jadi Kabupaten Karo adalah (08-03-1946) ,maka “Hari Jadi Kabupaten Karo ” (08-03-2025) adalah yang ke -79.
Dimulai dengan sejumlah kegiatan dengan awal Upacara Tabur Bunga di Makam Pahlawan Jalan Veteran Kabanjahe,dilanjut dengan Rapat Paripurna di Gedung DPRD Karo,acara juga dilanjut dengan bersamaan acara ” Lomba Kuliner Khas Suku Karo” dan ada acara Makan Gratis,dan acara hiburan dimeriahkan artis lokal,acara ini di stadion Samura Kabanjahe.”Pungkas Eddi Surianta Surbakti.
Dimana ditahun sebelumnya kita menggelar “Hari Jadi Kabupaten Karo” di Jalan Veteran Kabanjahe,tahun ini kita selenggarakan di Stadion Samura,hal ini kita putuskan mengingat bertepatan dengan Bulan Suci Ramadhan,untuk menghormati Masyarakat warga Muslim yang menjalani Ibadah Puasa.”Tutup Eddi Surbakti.
Rapat persiapan “Hari Jadi Kabupaten Karo” ini dihadiri juga para Assisten Sekretaris Daerah dan Seluruh Perangkat Daerah Kabupaten Karo.
Reporter : RANI SITUKKIR