Polisi RW Polres Malang Peduli Sambangi Warga Penyandang Disabilitas di Hari Bhayangkara ke -77

Sri Suwarni

- Redaksi

Selasa, 20 Juni 2023 - 13:04 WIB

40138 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

MALANG , Indonesia24.co,- Kepolisian Resor Malang, Polda Jatim, terus meningkatkan pelayanan dan perhatiannya kepada semua elemen masyarakat.

Hal itu juga pernah disampaikan oleh Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana kepada seluruh anggota Polres Malang dan jajarannya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Usai gencar menggelar aksi kemanusiaan dengan menyasar ke sejumlah desa, Polisi RW Polres Malang kembali melakukan aksi menyentuh hati dengan bersilaturahmi ke warga penyandang disabilitas.

Seperti yang dilakukan AKP Agnis Juwita, Kasatlantas Polres Malang yang juga merupakan Polisi RW 04 Kelurahan Kepanjen.

Ia bersilaturahmi ke salah satu anak difabel, AZ (10). Kedatangan Polisi RW disambut langsung oleh ayah AZ, Joko Purnomo, di rumahnya Jalan Raya Kepanjen, Kecamatan Kepanjen, Sabtu (17/6/2023).

AKP Agnis mengatakan, kegiatan tersebut termasuk rangkaian Polisi Peduli dalam menyambut Hari Bhayangkara ke-77 untuk memberikan rasa aman dan nyaman terhadap masyarakat.

Sambang yang dilakukan ini selain untuk bersilaturahmi juga sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap warga penyandang disabilitas.

Baca Juga :  Polisi dan Tim SAR Berhasil Selamatkan Wisatawan Hilang di Lereng Budug Asu Malang

“Polisi bukan hanya fokus kepada penegakan hukum, namun harus bisa menumbuhkan sisi humanis melalui gerakan Polisi Peduli termasuk kepada penyandang Disabilitas,” kata AKP Agnis, Sabtu (17/6).

Ia menambahkan, semua orang termasuk penyandang disabilitas punya hak yang sama. Oleh karena itu, pihaknya berkomitmen akan terus memberikan dukungan dan memberikan bantuan untuk mengatasi permasalahan yang dialami oleh penyandang disabilitas.

Dalam kesempatan tersebut, AKP Agnis terlihat bercengkerama dan bersenda gurau dengan AZ.

Tak lupa, Agnis juga memberikan paket bantuan dan sejumlah mainan kepada sulung dua bersaudara tersebut.

Dikatakan Agnis, AZ merupakan salah satu anak difabel yang mempunyai kemauan keras untuk belajar. Di tengah keterbatasannya ia sangat antusias belajar membaca dan menulis di yayasan khusus difabel tak jauh dari rumahnya.

“Dari giat baksos yang dilakukan dapat dipetik pelajaran bagi semua orang. Meski memiliki keterbatasan fisik, namun ternyata mampu menjalani hidup lebih semangat, bahkan berprestasi,” ungkapnya.

Baca Juga :  Wujudkan Pemilu Damai 2024, Polri Bersama Wartawan Gelar Bhayangkara Presisi Seven Soccer Cup

Agnis berharap, dengan kegiatan tersebut dapat semakin meningkatkan silaturahmi dengan masyarakat sekaligus ungkapan syukur dalam peringatan HUT Bhayangkara yang harapannya ke depan Polri semakin jaya

“Semoga di usia ke-77, Polri semakin profesional dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” pungkasnya.

Sementara itu, ayah kandung AZ, Joko Purnomo mengucapkan terima kasihnya kepada AKP Agnis atas responsifnya yang luar biasa.

Joko merasa bersyukur atas perhatian yang diberikan pihak kepolisian kepada putranya.

Joko mengungkapkan, selama ini AZ menjalani pengobatan di RSUD Kanjuruhan, Kepanjen. Ia berharap ada pihak yang bisa membantu terkait pengobatan anaknya, karena selama ini pengobatan yang dilakukan menggunakan fasilitas BPJS Mandiri.

“Kami sangat berterimakasih kepada Kapolres Malang atas responnya karena sudah dikunjungi dan mendengar keluh kesah kami,” ujar Joko. (Sri.S/Red)

Berita Terkait

Cendekiawan Dr. Ana Sopanah Sosok Perempuan Berpikir Out of The Box dan Visioner
Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono Kunjungi Markas Divif 2 Kostrad
Tingkatkan Kesiap Siagaan Polresta Malang Kota Gelar Latihan PPGD dan Penanganan Kebakaran
Polisi dan Tim SAR Berhasil Selamatkan Wisatawan Hilang di Lereng Budug Asu Malang
Polres Malang Terapkan Pengalihan Arus Lalu Lintas Hindari Longsor Jalur Pronojiwo – Lumajang
Tingkatkan Profesionalitas, Dirbinmas Polda Jatim Beri Arahan Ratusan Bhabinkamtibmas Polres Malang ko
Hari Bhayangkara ke -77 Polresta Malang Kota Berhasil Meraih Peringkat 2 Nasional Lomba Layanan Polisi 110
Tag :

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 13:50 WIB

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 April 2025 - 00:55 WIB

LPAI Batubara Dikukuhkan..!!! Dihadiri Ketua Umum Kak Seto

Sabtu, 19 April 2025 - 08:15 WIB

Peringati Hari Paskah Wafat Isa Al-Masih, Polsek Labuhan Ruku Berikan Pengamanan di Gereja GKPI Maranatha

Minggu, 13 April 2025 - 21:53 WIB

Pengamanan Ibadah Umat kristiani Gereja HKBP dan GKPI di Wilkum Polsek Labuhan Ruku Aman dan Damai 

Minggu, 6 April 2025 - 00:14 WIB

Orang Tua Korban Penganiayaan Ahmad Rafli, Minta Polsek Labuhan Ruku Tegakkan Keadilan 

Selasa, 1 April 2025 - 17:42 WIB

Brigadir Hanrisal Silaen Hasil Olah TKP Mayat Ditemukan, Efendi Gangguan Mental di Pulangkan ke Rumah Duka

Senin, 31 Maret 2025 - 02:56 WIB

Kapolsek Labuhan Ruku, Utamakan Restorative Justice Secara Kekeluargaan 

Jumat, 28 Maret 2025 - 17:13 WIB

Sambut IdulFitri, Ketua Bravo 5 Viktor Oktovianus Saragih Berikan Bingkisan dan THR Kepada 200 Media 

Berita Terbaru

BATU BARA

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 Apr 2025 - 13:50 WIB