Bupati Pakpak Bharat : MTQ ke 21 Tingkat Kabupaten Pakpak Bharat Mengajak Membangun Generasi Muda Qur,ani

Raja Kencana Solin

- Redaksi

Selasa, 28 Mei 2024 - 17:48 WIB

4038 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pakpak Bharat,Indonesia24.com : Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor membuka pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an ke-21 Tingkat Kabupaten Pakpak Bharat di Balai diklat BKPSDM, desa Cikaok (21/05/2024). Ditandai dengan pemukulan gong, MTQ yang mengambil tema “Melalui MTQ Ke – 21 Tingkat Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2024 Kita Bangun Generasi Qur’ani Untuk Mewujudkan Kabupaten Pakpak Bharat Yang Rukun, Agamis dan Berbudaya” ini dimulai.

MTQ ini adalah bagian dari upaya kita untuk membangun generasi muda yang tangguh dalam menghadapi derasnya arus globalisasi dsn modernisasi, sebagai calon-calon pemimpin dimasa depan. Oleh karena itu, kita tidak boleh meninggalkan generasi penerus yang lemah, baik lemah fisik, lemah mental, maupun lemah intelektualisasinya, ucap Bupati dalam sambutannya.

Baca Juga :  UGM Yogyakarta Bantu Pemkab Pakpak Bharat Susun RPJPD Tahun 2025-2045

 

Sejarah Indonesia telah menorehkan cerita heroik tentang betaoa hebatnya generasi muda Indonesia dimasa lalu, mereka selalu hadir dibalik perjuangan Kemerdekaan dan Kebangkitan Nasional Indonesia, jelas Bupati kemudian.

 

Saya berharap MTQ ini tidak hanya melhirkan para juara, namun juga melahirkan generasi muda yang kuat, cerdas, dan tangguh, serta tidak pernah lupa akan tanggung jawabnya untuk mengangkat harga diridan kedaulatan bangsanya, jelas Bupati lebih lanjut.

Diakhir sambutannya, Franc Bernhard Tumanggor mengingatkan pentingnya penguatan moderasi beragama dan toleransi antar umat beragama di Kabupaten Pakpak Bharat.

 

Masyarakat Pakpak Bharat adalah masyarakat yang majemuk, yang terdiri dari suku dan agama yang berbeda-beda. Terlepas dari apapun agama dan suku kita, dipundak kita semua ada tanggung jawab dan amanah besar untuk mewujudkan Pakpak Bharat yang aman dan nduma, tutup Bupati.

Baca Juga :  Prof.Sri Minda Murni Hadiri Bimtek Batch lll Tangerang

 

Perhelatan Musabaqah Tilawatil Qur’an ke-21 tingkat Kabupaten Pakpak Bharat ini diawali dengan Pawai Ta’aruf oleh seluruh Khafilah peserta, dengan mengambil start di Desa Penanggalan Binanga Boang. Ketua Panitia pelaksanaan MTQ Pakpak Bharat ke-21, Elhidayat Berutu, MAP menjelaskan, terdapat lima cabang perlombaan yang di laksanakan dalam MTQ kali ini.

 

Nantinya para pemenang dari setiap cabang akan kita kirim sebagai utusan Kabupaten Pakpak Bharat dalam ajang MTQ tingkat Provinsi di Kabupaten Tapanuli Selatan, jelas Elhidayat Berutu.//RS

 

Facebook Comments Box

Berita Terkait

PERTINA Pakpak Bharat Audensi ke Ruang Kerja PJs.Bupati Pakpak Bharat
Pjs Bupati Pakpak Bharat Menyerahkan Bantuan Peralatan UMKM dari Dinas Koperasi UKM Sumut
Puncak Sindeka Tangga Seribu,Naslindo Sirait Bersama ASN Siswa SMP SMA/SMK Lakukan Treking
PJs Bupati Pakpak Bharat Bersama Stafsus Kemenkomarves RI Tinjau Progres Food Estate Pakpak Bharat
Kapolres Pakpak Bharat Terima Kunjungan,Dr Naslindo Sirait.SE, MM
Kunjungan ke Kantor OPD,Naslindo Sirait : Motivator Terbaik Adalah Diri Sendiri
Naslindo Sirait, Pimpin Rakor Kepala Desa Bersama Camat,K.UPT Puskesmas seKabupaten Pakpak Bharat,Beserta OPD
Rakor Bidang Perekonomian & Inventasi Bisnis Perumda PAL Pakpak Bharat
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 6 Oktober 2024 - 01:16 WIB

Tersahkan, Ajo Irawan Mengukir Tim Pemenangan “Bintang-Faisal” Sultan Daulat

Minggu, 6 Oktober 2024 - 01:02 WIB

Polres Subulussalam Gelar Dzikir dan Doa Bersama Menuju Pilkada Damai

Minggu, 6 Oktober 2024 - 00:51 WIB

Kapolres Subulussalam Hadiri Upacara HUT TNI yang Ke-79, Perkuat Sinergitas TNI-POLRI

Kamis, 26 September 2024 - 03:57 WIB

Toto Ujung Vs Ramadin, ST Terkait Stadmand “ASBUN” Pada DPR RI Terpilih Muslim Aiyub

Jumat, 20 September 2024 - 06:33 WIB

Selamat jalan Sahabat Kami: Rekan Jurnalis Jalalludin Barat Telah Berpulang Kerahmatullah

Rabu, 4 September 2024 - 11:58 WIB

Pemko Subulussalam Bersama SKPK Tinjau Lokasi Progran Bakti Sosial TNI-AD 2024 

Minggu, 18 Agustus 2024 - 07:06 WIB

Jajaran Polres Subulussalam, Hadiri Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia Ke-79

Senin, 5 Agustus 2024 - 16:13 WIB

Klarifikasi Pemberitaan Tentang Pemukulan Yang Melibatkan Anggota TNI di Subulussalam

Berita Terbaru