DELI SERDANG,Indonesia24.co|Bicara terkait destinasi wisata dan perkembangan sebuah daerah sangat menarik,banyak tanpa terduga perubahan sebuah tempat bisa disulap menjadikan sebuah tempat wisata.
Salah satunya sebuah perbukitan yang ada di Desa Martelu Kecamatan Sibolangit yang kini sudah menjadi cafe yang unik dan bagus,cafe ini adalah Semesta Nusantara.
Saat dikunjungi oleh awak Media Indonesia.24.com,cafe ini menyajikan view alam yang indah serta udara segar yang bersahabat, jauh dari hiruk pikuk kebisingan sehingga benar benar menyegarkan kepenatan pikiran yang sebelumnya bertarung dengan sibuknya sebuah pekerjaan.
Bendahara Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Kabupaten Karo,Irena Regina Br Ketaren salah seorang pengunjung,mengatakan kalau bangunan juga terlihat unik dan terkesan bangunan lama, yang mungkin teropsesi dari bangunan luar negeri, bangunan belanda mungkin.”Ujarnya sambil melempar senyum.
Cafe ini sangat luar biasa, area yang luas membuat kita lama betah disini, alamnya menakjubkan serta fasilitas memadai, cocok sekali kita healing kemari,perasaan sangat menyenangkan.”Pungkasnya.
Sementara saat awak media berbincang- bincang dengan salah satu pekerja yang terlihat dekat dengan sang owner mengatakan kalau bosnya adalah pengelola ketiga, di tangan bos ini,cafe ini terlihat sukses, hari Sabtu dan Hari Minggu serta hari hari libur, lokasi ini dipadati pengunjung.”jelasnya.
Hal yang sangat luar biasa adalah pekerja disini kebanyakan dari penduduk setempat,kearifan lokal masih terjaga,kehadiran cafe ini sungguh merekrut tenaga kerja.
Seorang yang berasal dari daerah sini berani melakukan inves yang bisa menelan biaya yang cukup besar, sang owner adalah seorang bermarga Bangun, Putra dari seorang pelukis terkenal Sayang Bangun.
Disini sangat tenang dan musik hanya dibuat malam minggu,tanah ini lebih kurang luasnya 14 Hektar, jadi masih banyak yang akan direalisasikan terkait bangunan.”Tutupnya.
(ERI NANGIN)