Kapolres Dampingi Rombongan Kapolda Bersama Forkopimda Sumut Lakukan Monitoring Penyelenggaraan Pemilu 2024 di Kabupaten Simalungun

INDONESIA24

- Redaksi

Rabu, 14 Februari 2024 - 12:40 WIB

4047 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SIMALUNGUN, 14 Februari 2024 – Sebuah momen penting dalam rangkaian penyelenggaraan Pemilihan Umum Tahun 2024 di Provinsi Sumatera Utara, khususnya di Kabupaten Simalungun, terjadi pada Rabu, 14 Februari 2024. Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, S.H., S.I.K., M.Si., bersama jajaran Forkopimda Provinsi Sumatera Utara, melakukan kunjungan khusus untuk memantau langsung proses pemungutan suara di beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Rombongan yang tiba sekitar pukul 09.50 WIB tersebut mendarat di lapangan Mako Korem 022/Pantai Timur, yang menjadi titik awal dimulainya serangkaian peninjauan. Dengan didampingi oleh Kapolres Simalungun AKBP Choky Sentosa Meliala, S.I.K., S.H., M.H., dan Forkopimda Kabupaten Simalungun, mereka mengunjungi TPS 001 dan TPS 008 yang terletak di gedung Cadika Nag. Dolok Marawan, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun.

Baca Juga :  Pengecekan Kesehatan Tim Pengamanan dan Petugas PPK Bosar Maligas oleh Puskesmas Setempat

Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol Agung Setya Imam Efendi., S.H., S.I.K., M.Si., menyampaikan, “Terdapat total 12.804 personil kepolisian yang disiagakan di seluruh Sumatera Utara, termasuk pasukan cadangan untuk daerah dengan medan sulit seperti Kepulauan Nias.” Ia juga menambahkan, “Situasi pelaksanaan pemilu di Kabupaten Simalungun hingga saat ini berlangsung aman dan terkendali.”

Menurut Kapolda Sumut, Irjen Agung Setya Imam Effendi, tidak ditemukan daerah dengan kerawanan kecurangan atau kericuhan yang signifikan. Beliau mengapresiasi sinergi keamanan yang terjalin antara Polisi dan TNI, serta kerjasama semua pihak terkait yang telah bekerja keras mengamankan proses demokrasi ini. “Koordinasi dan kerjasama antara TNI dan Polri merupakan faktor penting dalam menjamin keamanan pelaksanaan Pemilu 2024,” ucap Kapolda.

Baca Juga :  Perubahan Uji Praktek SIM Polres Simalungun: Angka 8 Diganti S, Sat Lantas Polres Simalungun Berikan Layanan Pelatihan

Sebagai informasi, total terdapat 45.875 TPS yang tersebar di seluruh Provinsi Sumatera Utara, dimana logistik pemilu telah didistribusikan, dan pemungutan suara sedang berjalan lancar. Peninjauan oleh jajaran Forkopimda ini diharapkan dapat memberikan tambahan kepercayaan kepada masyarakat bahwa proses pemilihan umum dijalankan dengan aman, jujur, dan adil.(joe)

#Humas_Polres_Simalungun

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Sinergitas TNI-Polri Semakin Kuat: Kapolres Simalungun Berikan Kejutan di HUT TNI ke-79 kepada Dandim 0207/SM
Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Simalungun Hadiri Upacara Ziarah Nasional HUT Ke-79 TNI Tahun 2024
Bupati Radiapoh Sinaga Resmikan Pasar Tani Bazar Pangan Petani Simalungun Tahun 2024
Jelang PON XXI 2024, Bhabinkamtibmas Polres Simalungun Bergerak di Seluruh Desa dan Nagori Gelar Operasi Preemtif
Tuang Guru Batak Sabban Rajagukguk Doakan Anton – Benny Menang Pemilukada 2024
Polres Simalungun Bantah Tuduhan Lamban Tangani Kasus Pengeroyokan
Sat Narkoba Polres Simalungun Berhasil Tangkap Suek CS Pengedar Narkoba di Kecamatan Bandar BB 3,30 gram Sabu
Upacara Serah Terima Jabatan di Polres Simalungun, Kapolres Tekankan Dedikasi dan Integritas

Berita Terkait

Minggu, 6 Oktober 2024 - 01:16 WIB

Tersahkan, Ajo Irawan Mengukir Tim Pemenangan “Bintang-Faisal” Sultan Daulat

Minggu, 6 Oktober 2024 - 01:02 WIB

Polres Subulussalam Gelar Dzikir dan Doa Bersama Menuju Pilkada Damai

Minggu, 6 Oktober 2024 - 00:51 WIB

Kapolres Subulussalam Hadiri Upacara HUT TNI yang Ke-79, Perkuat Sinergitas TNI-POLRI

Kamis, 26 September 2024 - 03:57 WIB

Toto Ujung Vs Ramadin, ST Terkait Stadmand “ASBUN” Pada DPR RI Terpilih Muslim Aiyub

Jumat, 20 September 2024 - 06:33 WIB

Selamat jalan Sahabat Kami: Rekan Jurnalis Jalalludin Barat Telah Berpulang Kerahmatullah

Rabu, 4 September 2024 - 11:58 WIB

Pemko Subulussalam Bersama SKPK Tinjau Lokasi Progran Bakti Sosial TNI-AD 2024 

Minggu, 18 Agustus 2024 - 07:06 WIB

Jajaran Polres Subulussalam, Hadiri Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia Ke-79

Senin, 5 Agustus 2024 - 16:13 WIB

Klarifikasi Pemberitaan Tentang Pemukulan Yang Melibatkan Anggota TNI di Subulussalam

Berita Terbaru