BERASTAGI KARO,Indonesia24.co|Gundaling Sky Hill salah satu tempat wisata yang sudah sangat dikenal,dengan konsepnya instagramable dan spot yang sudah sempat viral dan hits,yakni jembatan kaca.
Bukan hanya jembatan kaca yang membuat hati berdebar ini,namun di Gundaling Sky Hill juga mata akan dimanjakan pemandangan yang eksotis,indah dan kaya akan sumber daya alam,area pertanian yang subur,juga ada dua gunung vulkanik,gunung berapi yang juga viral di dunia karena sempat erupsi, Gunung Sinabung dan ada juga Gunung Sibayak.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sajian pemandangan indah dan luar biasa itu bukan berhenti disitu saja di Gundaling Sky Hill,ada yang sering ditunggu adalah indahnya matahari terbenam (Sunset) yang terpancar dari dekat Gunung Sinabung di sore hari.
Saat Tim Media berkunjung ke Gundaling Sky Hill,Selasa (18/03/2025) terlihat sedang ada pengerjaan bangunan,yang menurut pengelola kalau ini mereka terus berbenah dan menciptakan bangunan baru, dan bakal akan lebih tinggi dan pemandangan pasti akan lebih indah,ya nanti akan ada nuansa baru.”Pungkasnya.
Tanpa bisa dipungkiri sejak adanya Gundaling Sky Hill berkat sentuhan kreatif dan luar biasa sang ouner muda Hendra Pin,membuat geliat wisata di Berastagi makin membaik,terlebih di Gundaling,sejak pernah dilanda Covid-19.
Pengunjung ke Berastagi meningkat secara signifikan dibanding belum ada Gundaling Sky Hill Jembatan Kaca Gundaling.
Hendra Pin berharap terus adanya kepedulian atau dorongan Dinas Pariwisata,dan juga fasilitas lampu penerangan agar bisa terus dibenahi.”Pungkasnya.
Salah satu pengunjung, Bintang Sitepu mengatakan sebuah destinasi wisata yang luar biasa,pemandangan yang indah,dan menurutnya biaya juga tergolong terjangkau tidak sempat mengoyak kantong.”Ujar Kanit Sabara Polsek Mardinding ini.
Gundaling Sky Hill menyajikan sebuah fenomena yang luar biasa dengan menghadapkan dua gunung berapi,indahnya Pemandangan desa,kota di Kabupaten Karo.
Reporter :ER1.