FBT Hadiri Serah Terima Jabatan Kepala Perwakilan BPK Perwakilan Sumut

Raja Kencana Solin

- Redaksi

Rabu, 19 Maret 2025 - 03:24 WIB

4096 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Medan,Indonesia24.com – Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor menghadiri serah terima jabatan Kepala Perwakilan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Sumatera Utara di Auditorium Kantor BPK Perwakilan Sumatera Utara, Medan (18/3/2025). Jabatan Kepala Badan BPK Perwakilan Sumatera Utara diserah terimakan dari Eydu Oktain Panjaitan, SE, MM, Ak, CA, CSFA kepada pejabat baru, Paula Henry Simatupang, SE, M.Si, Ak, CA, CFrA, CPA (Aust), CSFA, ACPA, GRCP, GRCA, ERMAP.

 

Dalam sambutannya Wakil Gubernur Sumatera Utara, H. Surya menyampaikan, BPK memiliki peran strategis dalam menjaga transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan negara, termasuk di tingkat Daerah. Pemerintah Provinsi Sumatera Utara selalu berkomitmen untuk menjalin kerja sama yang baik dengan BPK guna memastikan tata kelola keuangan yang lebih baik dan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah.

 

Saya yakin bahwa di bawah kepemimpinan yang baru, sinergi antara BPK dan seluruh pemangku kepentingan di Sumatera Utara akan semakin erat, demi mewujudkan pemerintahan yang bersih, efisien, dan berorientasi pada kepentingan rakyat, ucap Wakil Gubernur.

H. Surya atas nama Pemerintah Provinsi Sumatera Utara mengucapkan selamat datang kepada Paula Henry Simatupang, sebagai Kepala BPK Perwakilan Sumatera Utara yang baru.

 

Semoga kehadiran dan kepemimpinan Bapak dapat membawa semangat baru dalam mewujudkan tata kelola keuangan daerah yang lebih transparan, akuntabel, dan profesional, ucap dia kemudian.

 

H Surya juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Bapak Eydu Oktain Panjaitan, atas dedikasi dan pengabdiannya selama menjabat sebagai Kepala BPK Perwakilan Sumatera Utara.

 

Kontribusi yang telah diberikan tentu sangat berarti dalam memperkuat sistem pengawasan keuangan daerah di Sumatera Utara, pungkasnya.

Baca Juga :  Wabup Pakpak Bharat Hadiri Rapat Penetapan Zakat Fitrah Fidyah Ramadan

 

Sementara itu Franc Bernhard Tumanggor sendiri menyampaikan selamat atas adanya serah terima jabatan hari ini.

 

Kami berterima kasih atas sinergi yang telah terjalin baik selama ini dengan BPK Perwakilan Sumatera Utara di bawah kepemimpinan Bapak Eydu Oktain Panjaitan, bimbingan yang diberikan telah menjadi referensi penting bagi kami di Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat dalam mengelola keuangan Daerah secara transparan, akuntabel, dan efisien. Kami berharap di bawah kepemimpinan Bapak Paula Henry Simatupang, BPK Perwakilan Sumatera Utara terus memberikan pendampingan dan bimbingan kepada pemerintah daerah dalam mewujudkan pengelolaan keuangan yang lebih akuntabel dan transparan. Kami siap untuk terus berkolaborasi guna mencapai tata kelola Pemerintahan yang lebih baik, ucap Franc Bernhard Tumanggor.//RS

Berita Terkait

Bupati Pimpin Sertijab BKPSDM Kabupaten Pakpak Bharat
Bupati Pakpak Bharat Serahkan LKPD Tahun 2024 Kepada BPK RI Perwakilan Sumut
Wabup Bersama Kapolres Pakpak Bharat Kunjungi Pos PAM dan Pos Pelayanan Operasi Ketupat Toba 2025
Pisah Sambut Kapolres Pakpak Bharat AKBP Oloan Sahaan,SIK,MH kepada AKBP Pebriandi Haloho,SH,SIK,M.SI.
Sekda Pakpak Bharat Hadiri Panen Raya Jagung Tahap I Gugus Tugas POLRI Swasembada Pangan Nasional
Dinas Pendidikan Pakpak Bharat Laksanakan Rakor,Arkar Markas, dan SP Datadid 2025
Bupati Buka FKP Penyusunan Ranwal RPJMD Kabupaten Pakpak Bharat 2025 – 2029
Wabup Lepas Tim Safari Ramadhan MUI Kabupaten Pakpak Bharat
Tag :

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 13:50 WIB

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 April 2025 - 00:55 WIB

LPAI Batubara Dikukuhkan..!!! Dihadiri Ketua Umum Kak Seto

Sabtu, 19 April 2025 - 08:15 WIB

Peringati Hari Paskah Wafat Isa Al-Masih, Polsek Labuhan Ruku Berikan Pengamanan di Gereja GKPI Maranatha

Minggu, 13 April 2025 - 21:53 WIB

Pengamanan Ibadah Umat kristiani Gereja HKBP dan GKPI di Wilkum Polsek Labuhan Ruku Aman dan Damai 

Minggu, 6 April 2025 - 00:14 WIB

Orang Tua Korban Penganiayaan Ahmad Rafli, Minta Polsek Labuhan Ruku Tegakkan Keadilan 

Selasa, 1 April 2025 - 17:42 WIB

Brigadir Hanrisal Silaen Hasil Olah TKP Mayat Ditemukan, Efendi Gangguan Mental di Pulangkan ke Rumah Duka

Senin, 31 Maret 2025 - 02:56 WIB

Kapolsek Labuhan Ruku, Utamakan Restorative Justice Secara Kekeluargaan 

Jumat, 28 Maret 2025 - 17:13 WIB

Sambut IdulFitri, Ketua Bravo 5 Viktor Oktovianus Saragih Berikan Bingkisan dan THR Kepada 200 Media 

Berita Terbaru

BATU BARA

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 Apr 2025 - 13:50 WIB