JAKARTA,Indonesia-24.com|Masyarakat Sumatera Utara kiranya dapat bangga,Sumut United FC berhasil menjadi Juara PNM Liga Nusantara 2024-2025.
Dalam partai final Sumut United FC berhasil menaklukkan Tornado FC Pakan Baru dengan Skor 4-1 di Lapangan Indomilk Arena Stadium,Tanggerang Banten,Kamis (27/02/2025) malam hari.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pertandingan sangat menegangkan, Sumut United yang dulu Karo United FC sempat tertinggal lebih dahulu pada menit ke 13 melalui gol,Yoga Wahyu Pratama.
Namun Sumut United FC yang dijuluki Laskar Sembisa mampu membalikkan keadaan setelah menyarangkan dua gol dibabak pertama,gol menyamakan kedudukan dicetak oleh Jalesh Putra menit ke-28 dan kembali membalikkan keadaan di menit ke 42,lagi-lagi yang menciptakan gol adalah Jalesh Putra.
Memasuki babak kedua, Sumut United FC menambahkan keunggulan mereka,gol kembali lahir dimenit ke-51 diciptakan oleh Wiraja Aria, dan pada menit ke -81, Sumut United memantapkan kemenangan dengan 4-1 diciptakan oleh Nico Fernando.
Sumut United FC dan Tornado FC sebelum bertanding sudah dipastikan akan promosi ke Liga 2 musim depan,Persiba Balik Papan menyusul setelah berhasil mengalahkan PSGC Ciamis melalui adu finalti dengan skor 4-3 yang sebelumnya dilaga normal,imbal 2-2.
Tim Juara Sumut United FC mendapat hadia 500 juta dari PNM dan Tornado FC sebagai juara II berhak mendapat Rp 300.000.000,peringkat ke III Persiba mendapat hadiah Rp 150.000.000 dan Juara IV PSGC Ciamis mendapat Rp 75.000.000.
Pemain terbaik umur 20 didapat oleh Fachri Akbar (Tornado FC) mendapat hadia Rp 15.000.000, Pemain terbaik umur 23 :Alvin Dwiguna (Waanal Brothers),Mendapat Rp 15.000.000,Pemain terbaik Yanuar Baehaki (Tornado FC) Rp 25.000.000 dan yang berhasil menjadi Top Score (14 gol) Ali Manshori (Perkabpas) Rp.25.000.000.
Luar biasa dan sangat bangga dengan pencapaian Para Pemain Sumut United yang sebelumnya namanya “KARO UNITED” telah berhasil harumkan Sumut meraih juara PNM Liga Nusantara 2024-2025.” Ujar Hakim Torong.
Hakim Torong sangat mengapresiasi kemenangan ini dan berharap juga nanti di Liga 2 terus menorehkan prestasi.
Hal yang sama juga dirasakan oleh Yosephine Sembiring selaku Manager Sumut United FC,kita sangat bersyukur atas keberhasilan ini, terimakasih buat masyarakat Sumatera Utara yang sudah mendoakan dan mendukung.”Pungkasnya Gembira.
Reporter : ER1