Upacara Ritual Budaya Papak Menanda Tahun di Delleng Simonoto

Raja Kencana Solin

- Redaksi

Sabtu, 22 Februari 2025 - 18:51 WIB

40373 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pakpak Bharat,Indonesia24.com – Hari ini masyarakat Kecamatan Pergetteng-Getteng Sengkut melaksanakan Upacara Adat Menanda Tahun. Ritual Budaya Pakpak yang rutin dilaksanakan setiap tahun ini dilaksanakan di sebuah Delleng (bukit) Simenoto dan di desa Aornakan II, tempat yang diyakini memiliki nilai sejarah penting bagi warga Pergetteng-Getteng Sengkut khususnya bagi kalangan Marga Manik selaku pemangku ulayat di sana.

 

Menanda tahun adalah sebuah upacara yang diselenggarakan setahun sekali oleh Marga-Marga yang ada di tanah Pakpak menjelang pelaksanaan pembukaan ladang. Upacara ini selalu diselenggarakan menjelang musim tanam, agar tidak menyalahi apa yang dipercaya sebagai ketentuan-ketentuan penguasa alam gaib bagi kelestarian ekosistem. Berladang bagi masyarakat Pakpak bukan hanya untuk tujuan ekonomi, tetapi berkaitan dengan aspek kebutuhan sosial dan religi.

 

Ratusan masyarakat Kecamatan Pergetteng-Getteng Sengkut dan masyarakat sekitar, khususnya Marga Manik bahkan dari luar daerah datang ke lokasi uoacara adat ini, menyaksikan bagaimana upacara adat yang sakral ini dilaksanakan, serta akan diakhiri dengan makan bersama dengan sajian pelleng dan aneka hidangan lainnya. Mereka yang tidak ikut biasanya disuruh mengurung diri di dalam rumah selama proses upacara masih berlangsung. Hal ini diyakini guna menghidari hal-hal buruk terjadi, serta untuk memperoleh berkah kebaikan dalam upacara menanda tahun ini.

 

Makna dari upacara ini bagi masyarakat Pakpak diantaranya adalah petunjuk penting melalui isyarat lewat seekor ayam yang disembelih dalam upacara ini. Masyarakat diberi penjelasan tentang apa saja yang boleh dikerjakan ditahun ini, jenis tanaman apa saja yang cocok ditanam diladang, serta berbagai pekerjaan lain yang mendatangkan rezeky, termasuk berbagai larangan guna menghindari datangnya marabahaya, kesialan dan sebagainya.

Baca Juga :  Ketua ARC Universitas Syah Kuala,Banda Aceh Berjanji Membantu Pemkab Pakpak Bharat

 

Sebagai wujud dukungan ini Pemerintah Pakpak Bharat beberapa hari yang lalu telah menyerahkan satu ekor kerbau dan ratusan ekor ayam kepada panitia pelaksanan menananda tahun ini.

 

Dibeberapa wilayah Kabupaten Pakpak Bharat, upacara adat menanda tahun ini juga dilaksanakan serentak oleh beberapa Marga dan pemangku ulayat.//RS

Berita Terkait

Bupati Pakpak Bharat,Mengikuti Pengarahan Menteri Kordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto
Bupati Pakpak Bharat Ikut Retret di Akmil Magelang
Koramil 07/Salak,Kodim 0206 Dairi Laksanakan Uji coba MBG di Desa Ulu Merah
Franc Benhard Tumanggor dan H.Mutsyuwito Solin Dr.M.Pd Resmi Dilantik Presiden R.I.
Jelang Pelantikan, Pasangan FBT-MO Banjir Ucapan Selamat 
Ketua ARC Universitas Syah Kuala,Banda Aceh Berjanji Membantu Pemkab Pakpak Bharat
Rakor Bidang Pangan Bersama Kemenko Bidang Pangan dan Kementerian/Lembaga Lainnya
Gedung POCADI, di Meriahkan Pelajar Kecamatan Kerajaan
Tag :

Berita Terkait

Senin, 10 Maret 2025 - 23:36 WIB

Sesuai Dengan Arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan,Agus Andrianto..!!!Antisipasi Gangguan Kamtib, Rutan Kabanjahe Sinergi Dengan Polres Tanah Karo”

Senin, 10 Maret 2025 - 20:36 WIB

Diajak Kosumsi Narkoba dan Main Judi Online, Ganda Gurusinga Dijebak di Penginapan Mandiri

Senin, 10 Maret 2025 - 12:13 WIB

Program Rutin..!!!PC Fatayat NU Kota Medan,Bagi Sedekah 5000 mendapat Pakaian Preloved Kepada Masyarakat Kurang Mampu

Minggu, 9 Maret 2025 - 16:01 WIB

Untuk Memastikan Situasi Aman dan Nyaman…!!! Rutan Kabanjahe Gelar Razia Insidentil Kamar Hunian

Minggu, 9 Maret 2025 - 12:22 WIB

Mengusung Tema “Kabupaten Karo Beriman Berbudaya Unggul Modern dan Sejahtera”..!!! Bupati Karo Resmi Buka Hari Jadi Kabupaten Karo ke 79

Minggu, 9 Maret 2025 - 11:32 WIB

Rapat Paripurna DPRD Karo Dalam Rangka Hari Jadi Kabupaten Karo ke 79,Dihadiri Wakil Gubernur Sumatera Utara,Bupati dan Wakil Bupati Karo

Sabtu, 8 Maret 2025 - 16:37 WIB

Hari Jadi Kabupaten Karo ke 79, Rutan Kabanjahe Hadiri Upacara Tabur Bunga di Makam Pahlawan

Sabtu, 8 Maret 2025 - 15:49 WIB

Pedagang Kaki Lima : Tolong Buat Tempat Kami Atau Kami Berjualan di Kantor DPRD Karo

Berita Terbaru