Pakpak Bharat, Indonesia24.com– Dari 481 kepala daerah terpilih pada pilkada serentak tahun 2024 kemarin, akan dilantik oleh Presiden Republik Indonesia prabowo Subianto.
Salah satu nya pasangan Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor berpasangan dengan wakil Bupatinya H. Mutsyuhito Solin ikut serta masuk dalam daftar yang akan dilantik besok 20 Februari 2025 di Istana Negara Jakarta.
Satu hari jelang pelantikan Bupati dan wakil Bupati pakpak Bharat terpilih periode 2025- 2030, berbagai ucapan selamat dan sukses atas terpilihnya kembali Bupati Franc Bernhard Tumanggor sudah terlihat mulai bermunculan dari berbagai pihak baik masyarakat dan beberapa unsur lainnya.
Terlihat beberapa papan bunga dan spanduk sudah menghiasi jalan jalan di Kota Salak sebagai ibukota kabupaten Pakpak Bharat dan juga terlihat beberapa papan bunga ucapan selamat di depan kantor bupati Pakpak Bharat.
Berbagai element masyarakat saat berbincang santai dengan awak media mengatakan, kiranya pada periode kedua Bupati dan wakil bupati terpilih (FBT -MO) jilid 2 ini kabupaten Pakpak Bharat semakin maju dan lebih sejahtera.
Masyarakat berharap kepemimpinan Bupati terpilih Franc Bernhard Tumanggor dan Wabup Mutsyuhito Solin ini mendapat berkat dan kelimpahan serta sehat sehat selalu dalam memimpin kabupaten Pakpak Bharat ini, untuk lima tahun kedepan.
“Agar cita cita dan visi misi bupati Pakpak Bharat ini dapat di realisasikan yaitu menuju pakpak Bharat semakin sejahtera dan mendunia , seta sejak. Denga program pemerintah pusat,” harap beberapa warga saat berbincang.///RS