Meringankan Beban Ekonomi Keluarga WBP dan Masyarakat Kurang Mampu,Rutan Kabanjahe Bagikan 500 Paket Bansos

ERIANTO PERANGIN ANGIN

- Redaksi

Sabtu, 18 Januari 2025 - 04:30 WIB

40413 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KABANJAHE KARO,Indonesia24.co|Dalam mendukung implementasi Asta Cita Presiden RI, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kabanjahe melaksanakan kegiatan sosial dengan menyalurkan 500 paket bantuan kepada keluarga Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dan masyarakat sekitar, Jumat (17/01/2025) pukul 09.00 WIB.

Kegiatan ini bertujuan untuk meringankan beban ekonomi keluarga warga binaan dan masyarakat serta mempererat hubungan antara Rutan dan lingkungan sekitarnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kepala Rutan Kabanjahe, Chandra Syahputra Tarigan, S.H.M.H menjelaskan bahwa kegiatan ini sejalan dengan semangat Asta Cita Presiden, khususnya dalam menciptakan keadilan sosial dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Kami ingin menunjukkan bahwa Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan dibawah pimpinan Menteri Agus Andrianto bukan hanya tempat pembinaan.

Tetapi kami juga memiliki tanggung jawab sosial terhadap masyarakat, khususnya keluarga WBP yang membutuhkan dukungan.

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kami terhadap sesama,” ujar Karutan dalam sambutannya.

Baca Juga :  Erianto Perangin- Angin : Gundaling Mejanjikan..!!! Gundaling Masih Butuh Sentuhan

Namun demikian ingat,jangan pulak ada nanti enak ya kalau ada keluarga kita ada di Rutan,ada dapat bantuan,ini sangat keliru.”Pungkas Chandra Tarigan dengan candaan mimik tersenyum.

Penyerahan bantuan dilakukan secara simbolis di halaman Rutan Kabanjahe.

Dalam aksi sosial ini turut dihadiri oleh Aparat Penegak Hukum (APH) Kabupaten Karo dari Polres Tanah Karo, Kodim 0205/ Tanah Karo, Kejaksaan Negeri Kabanjahe, Pengadilan Negeri Kabanjahe, BNNK Karo, Jajaran Rutan Kabanjahe, Tokoh Masyarakat , dan perwakilan penerima bantuan beserta rekan-rekan Pers dari Media Elektronik,Cetak dan Media Online.

Paket bantuan yang diberikan sebanyak 500 paket meliputi kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng dan gula.

Salah satu penerima bantuan, Rahel Br Ginting yang merupakan keluarga dari salah satu WBP, menyampaikan rasa syukur dan harapannya atas kegiatan ini.

Baca Juga :  Personil Polsek Payung Mengatur Lalu Lintas di SMP Negeri 1 Tiganderket

“Bantuan ini sangat berarti bagi kami. Kami berterima kasih kepada pihak Rutan Kabanjahe yang telah peduli terhadap kondisi kami,” ujarnya dengan haru.

Kegiatan sosial ini menjadi bukti nyata komitmen Rutan Kabanjahe dalam mendukung program pemerintah untuk menciptakan kehidupan masyarakat yang lebih sejahtera dan harmonis.

Langkah ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi instansi lainnya untuk terus berkontribusi secara aktif dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

“Semoga kegiatan seperti ini bisa terus kami lakukan secara berkelanjutan, sebagai wujud nyata kepedulian dan tanggung jawab kami terhadap masyarakat,” tutup Kepala Rutan Kabanjahe.

Kegiatan ini mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak, termasuk tokoh masyarakat setempat yang mengharapkan agar sinergi antara lembaga pemerintah dan masyarakat terus terjalin dengan baik untuk menciptakan kehidupan yang lebih baik dan berkeadilan.
Reporter : RANI SITUKKIR.

Berita Terkait

Sedih..!!! Bekerja di Bogor,Tarigan Pulang Sudah Menjadi Mayat,Dugaan Kuat Dianiaya
Lembaga Perlindungan Anak Kabupaten Karo Apresiasi Bupati Karo Ciptakan Karo Beriman Mengajak Pemuka Agama dan Ormas Islam
Bupati Karo Ajak Pemuka Agama dan Ormas Islam Bersinergi Pemberantasan Narkoba,Perjudian dan Prostitusi
Yok…!!! Ikuti dan Daftarkan Turnamen Catur Hakim Torong Cup 2025 Antar SD Se Kabupaten Karo
Audensi Perwakilan Kemenduk Bangga di terima Asisten Administrasi Umum dan Kadis P3AP2KB Kabupaten Karo,Bahas Program Bangga Kencana dan 5 Poin Quick
Selamat…!!!2 Kepala Dusun Desa Guru Singa Kecamatan Berastagi Resmi Di Lantik
Terimakasih Pak Bupati Karo..!!! Semua Aspirasi Kami,Terus Di Realisasikan Guna Kepentingan Masyarakat
Kabar Gembira…!!! Tindaklanjuti Banjir di Jalan Kabanjahe –Tigapanah, PUTR Karo Akan Bangun Drainase Baru Tahun Ini

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 13:50 WIB

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 April 2025 - 00:55 WIB

LPAI Batubara Dikukuhkan..!!! Dihadiri Ketua Umum Kak Seto

Sabtu, 19 April 2025 - 08:15 WIB

Peringati Hari Paskah Wafat Isa Al-Masih, Polsek Labuhan Ruku Berikan Pengamanan di Gereja GKPI Maranatha

Minggu, 13 April 2025 - 21:53 WIB

Pengamanan Ibadah Umat kristiani Gereja HKBP dan GKPI di Wilkum Polsek Labuhan Ruku Aman dan Damai 

Minggu, 6 April 2025 - 00:14 WIB

Orang Tua Korban Penganiayaan Ahmad Rafli, Minta Polsek Labuhan Ruku Tegakkan Keadilan 

Selasa, 1 April 2025 - 17:42 WIB

Brigadir Hanrisal Silaen Hasil Olah TKP Mayat Ditemukan, Efendi Gangguan Mental di Pulangkan ke Rumah Duka

Senin, 31 Maret 2025 - 02:56 WIB

Kapolsek Labuhan Ruku, Utamakan Restorative Justice Secara Kekeluargaan 

Jumat, 28 Maret 2025 - 17:13 WIB

Sambut IdulFitri, Ketua Bravo 5 Viktor Oktovianus Saragih Berikan Bingkisan dan THR Kepada 200 Media 

Berita Terbaru

BATU BARA

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 Apr 2025 - 13:50 WIB