Acara Pisah Sambut Danyon 125 Si’mbisa di Hadiri Karutan Kabanjahe

ERIANTO PERANGIN ANGIN

- Redaksi

Jumat, 27 Desember 2024 - 17:43 WIB

40325 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

KABANJAHE KARO,Indonesia24.co| Kepala Rumah Tahanan Negara (Karutan) Kelas IIB Kabanjahe, Chandra Syahputra Tarigan, S.H.M.H, Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Ka.KPR) Boni H. Manullang, S. Tr.Pas dan Kasubsi Pelayanan Tahanan, Andry Petra Jaya Bangun, S.Sos menghadiri acara pisah sambut Komandan Batalyon Infanteri (Danyon) 125 Si’mbisa yang berlangsung di Aula Batalyon 125 Si’mbisa, Kabanjahe, Sumatera Utara, pukul 08.30 WIB.

Acara ini digelar sebagai bentuk penghormatan dan apresiasi kepada Letkol Infanteri Ronald Manurung, S.Sos yang telah menyelesaikan masa tugasnya sebagai Komandan Batalyon 125 Si’mbisa, sekaligus menyambut Letkol Infanteri Haris Nur Priatno yang kini resmi menjabat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Karutan Kabanjahe menyampaikan rasa terima kasih atas kerja sama yang telah terjalin erat antara Rutan Kabanjahe dan Batalyon 125 Si’mbisa di bawah kepemimpinan Letkol Infanteri Ronald Manurung

Baca Juga :  Keren...!! Anggota Black Eagle Tigapanah Banggakan Tanah Karo, Lolos Popnas dan Kejurwil

“Kerja sama yang terjalin selama ini telah memberikan dampak positif, baik dalam menjaga keamanan wilayah maupun mendukung kegiatan sosial di masyarakat.

Kami berharap hal ini dapat terus dilanjutkan oleh Letkol Infanteri Haris Nur Priatno,” ujar Karutan.

Acara pisah sambut ini berlangsung khidmat, diisi dengan berbagai rangkaian kegiatan, termasuk penyerahan cendera mata, sambutan dari para pejabat, serta penampilan oleh anggota batalyon.

Dalam kesempatan tersebut, Letkol Infanteri Ronald Manurung menyampaikan rasa syukur atas dukungan yang diterimanya selama bertugas di Tanah Karo.

Sementara itu, Letkol Infanteri Haris Nur Priatno menyatakan komitmennya untuk melanjutkan program-program yang telah berjalan dan menjalin sinergi dengan berbagai pihak.

Baca Juga :  Akademisi USU Roy Fachraby Ginting : Hukum Harus Menjadi Panglima dan Tajam Keatas Serta Tegak Kebawah..!!!

“Saya berharap dapat melanjutkan tradisi positif yang telah ada, serta memperkuat hubungan dengan seluruh instansi dan masyarakat di wilayah ini,” ucapnya.

Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh, termasuk pejabat pemerintah daerah, unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), dan perwakilan masyarakat.

Kehadiran Karutan Kabanjahe dalam acara tersebut menjadi salah satu simbol pentingnya sinergi antara instansi penegak hukum dan aparat pertahanan dalam menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat.

Acara diakhiri dengan sesi foto bersama dan jamuan makan siang, yang menambah suasana keakraban di antara para tamu undangan.

Reporter :RATU

Berita Terkait

Sedih..!!! Bekerja di Bogor,Tarigan Pulang Sudah Menjadi Mayat,Dugaan Kuat Dianiaya
Lembaga Perlindungan Anak Kabupaten Karo Apresiasi Bupati Karo Ciptakan Karo Beriman Mengajak Pemuka Agama dan Ormas Islam
Bupati Karo Ajak Pemuka Agama dan Ormas Islam Bersinergi Pemberantasan Narkoba,Perjudian dan Prostitusi
Yok…!!! Ikuti dan Daftarkan Turnamen Catur Hakim Torong Cup 2025 Antar SD Se Kabupaten Karo
Audensi Perwakilan Kemenduk Bangga di terima Asisten Administrasi Umum dan Kadis P3AP2KB Kabupaten Karo,Bahas Program Bangga Kencana dan 5 Poin Quick
Selamat…!!!2 Kepala Dusun Desa Guru Singa Kecamatan Berastagi Resmi Di Lantik
Terimakasih Pak Bupati Karo..!!! Semua Aspirasi Kami,Terus Di Realisasikan Guna Kepentingan Masyarakat
Kabar Gembira…!!! Tindaklanjuti Banjir di Jalan Kabanjahe –Tigapanah, PUTR Karo Akan Bangun Drainase Baru Tahun Ini

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 13:50 WIB

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 April 2025 - 00:55 WIB

LPAI Batubara Dikukuhkan..!!! Dihadiri Ketua Umum Kak Seto

Sabtu, 19 April 2025 - 08:15 WIB

Peringati Hari Paskah Wafat Isa Al-Masih, Polsek Labuhan Ruku Berikan Pengamanan di Gereja GKPI Maranatha

Minggu, 13 April 2025 - 21:53 WIB

Pengamanan Ibadah Umat kristiani Gereja HKBP dan GKPI di Wilkum Polsek Labuhan Ruku Aman dan Damai 

Minggu, 6 April 2025 - 00:14 WIB

Orang Tua Korban Penganiayaan Ahmad Rafli, Minta Polsek Labuhan Ruku Tegakkan Keadilan 

Selasa, 1 April 2025 - 17:42 WIB

Brigadir Hanrisal Silaen Hasil Olah TKP Mayat Ditemukan, Efendi Gangguan Mental di Pulangkan ke Rumah Duka

Senin, 31 Maret 2025 - 02:56 WIB

Kapolsek Labuhan Ruku, Utamakan Restorative Justice Secara Kekeluargaan 

Jumat, 28 Maret 2025 - 17:13 WIB

Sambut IdulFitri, Ketua Bravo 5 Viktor Oktovianus Saragih Berikan Bingkisan dan THR Kepada 200 Media 

Berita Terbaru

BATU BARA

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 Apr 2025 - 13:50 WIB