KABANJAHE KARO,Indonesia24.co|Natal GBKP ( Gereja Batak Karo Protestan) Runggun Desa Sumbul Kecamatan Kabanjahe Kabupaten Karo, dilaksanakan pada, Sabtu, (21/12/2024) mulai pukul 14.00 WIB, dengan Thema : Penanam Nanam Keleng ate Tuhan ( Mazmur : 34:9b), Sub Thema : “Ketubuhen Yesus Eme Tanda Keleng Ate Dibata, Sipengasup Kita Ngaloken Ras Engkelengi Manusia Si Pelain – Lain”.
Acara di pandu ( MC ) oleh Pendeta Iren Br Tarigan dan Pdt Melda Br sembiring yang merupakan juga Pendeta Runggun Desa Sumbul.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Runggun di Desa Sumbul mempunyai 9 Sektor, dan kali ini menjadi tuan rumah dalam perayaan natal dari sektor PJJ Betlehem.
Diaken Karif Tarigan Selaku Ketua sektor Perpulungen Jabu-Jabu ( PJJ) Betlehem, menyatakan, di natal kali ini, kita seperti tahun sebelumnya usai acara kebaktian dan pemasangan lilin natal maka ada pemberian bingkisan, kepada, Pendeta yang sudah pensiun yang ada di Desa ini, Pendeta Runggun, Pertua Diaken, Emeritus, Pengurus PJJ, Guru KAKR ( Kebaktian Anak Kebaktian Remaja), Jemaat yang yang sudah kehilangan pasangan hidup, Jemaat yang berkebutuhan kusus, Jemaat Sakit Menahun.
Dan sekaligus di acara natal ini juga pengumpulan dana aksi natal untuk Yayasan orang Tua Sejahtera, Alpha Omega, Panti Asuhan, Rumah Singgah Penderita HIV Aids dan NAPZA ujarnya.
Kegiatan tersebut merupakan kegiatan tahunan ataupun kegiatan rutin usai acara resmi tahunan panitia juga sudah menyiapkan acara makan bersama dan di acara makan ini apabila ada jemaat yang tidak dapat hadir dengan alasan sakit maka kita akan mengantarkan makanannya kerumah agar bisa sama – sama merasakan natal bersama dari rumahnya kata Diaken.
Kepala Desa Sumbul, Pt. Dinis Karo Karo yang hadir dalam acara natal tersebut menyampaikan, di natal kali ini marilah kita menumbuhkan kelahiran Yesus dalam hati kita masing – masing. Jangan hanya sebatas perayaan seremonial atau kegiatan rutin tahunan saja.
Marilah kita ubah sifat kita, yang punya sifat iri agar di hilangkan, yang punya sifat mudah marah atau merajuk di perbaiki tentunya dengan memaknai kelahiran Yesus Kristus di hati kita masing – masing katanya singkat.
Pengkotbah di perayaan natal yaitu Pendeta Kalpinus Ginting Jawak, Panitia yang menjadi tuan rumah adalah Sektor Betlehem namun setiap sektor yang ada di desa sumbul merupakan panitia perayaan natal tersebut.
Reporter : ERI NANGIN