KARO,Indonesia24.co|Kehadiran Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Karo untuk memberikan edukasi terkait bahaya narkoba dan membagikan brosur tentang penanggulangan penyalahgunaan narkoba atau pecandu ini sangat bermanfaat dan mereka para siswa (anak) akan lebih bisa mengantisipasi dari dini.
Hal ini diungkapkan oleh Ketua Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Kabupaten Karo,Erianto Perangin Angin,Senin (15/07/2024) di Warkop Serasi No 44 Lingkungan VII Kelurahan Gundaling II Kecamatan Berastagi Kabupaten Karo Sumatera Utara.
Erianto Perangin Angin yang juga Ketua Agen Pemulihan Intervensi Berbasis Masyakat (AP IBM) Kecamatan Berastagi menjelaskan bagaimana pentingnya sekarang penanggulangan narkoba,banyak korban tapi masih minim mengetahui penanggulangannya, kalau ada yang mau rehabilitasi atau niat melakukan perubahan,bisa langsung komunikasi dengan kita, dan juga Karang Taruna Kecamatan Berastagi.”Ujarnya.
Siswa yang diketahui sudah terpengaruh dengan Lem atau narkoba juga bisa menghubungi kami, kita akan berupaya menanggulangi,jangan kuatir ini semua gratis.”Pungkasnya.
Semua ini nanti yang nanggulangi adalah BNN Kabupaten Karo,dan buat para pecandu jangan takut ,saya yang jamin kalian tidak akan ditangkap, tapi narkobanya jangan dikantongi ya.”Katanya sambil tersenyum.
Kehadiran BNN Kabupaten Karo dari Rehabilitasi adalah mengedukasi serta membagikan brosur, hadir Perawat Buk Yustrini Br Girsang,Rismenti Br Sinuhaji,Sri Demina Br Karo dan Pak Sebayang.
Laporan : Ratu.