Bupati Hadiri Pra Kick Off Meting HDDAP Bersama Direktur Sayuran,Tanaman Obat Kementerian RI

Raja Kencana Solin

- Redaksi

Kamis, 16 Mei 2024 - 16:35 WIB

40101 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Indonesia24. Com. : Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor menghadiri rapat Pra Kick Off Meeting HDDAP Kab. Pakpak Bharat. Pada rapat ini Bupati Pakpak Bharat di terima langsung oleh Direktur Sayuran dan Tanaman Obat Kementerian Pertanian RI, Andi Muhamad Idil Fitri, SE, MM (14/05/2024). Rapat ini dilaksanakan guna mendukung persiapan Proyek Pinjaman Hibah Luar Negeri Asian Development Bank (PHLN ADB) dalam kegiatan “Horticulture Development In Dryland Areas Project (HDDAP)” seluas 10.000 ha, dimana Kabupaten Pakpak Bharat turut ambil bagian di dalamnya.

Dalam rapat yang dilaksanakan dengan metode tatap muka dan virtual meeting ini, bupati Bersama Direktur Tanaman Sayuran dan Tanaman Obat mengikuti pemaparan dari Subardi, SP .M.Si, Ketua kelompok Sayuran Umbi pada Direktorat Jenderal Hortikultura Kementerian Pertanian RI yang telah melakukan survey lokasi dan calon petani di beberapa desa khususnya Kecamatan Kerajaan dan Pergetteng-Getteng Sengkut, Kabupaten Pakpak Bharat dalam persiapan program ini.

Baca Juga :  Lomba Membuat Pelleng Kecamatan PGGS Pakpak Bharat TP PKK Desa Kecupak l Raih Juara I

Saya mewakili masyarakat Kabupaten Pakpak Bharat tentu sangat berterimakasih kepada kementerian Pertanian atas adanya program ini. Perhatian besar dari Pemerintah Pusat khususnya Kementerian Pertanian RI selama ini sangat kami rasakan, sangat banyak membantu petani kami di Pakpak Bharat. Penai maju artinya Pakpak Bharat maju, ucap Bupati dalam pertemuan ini.

Sementara itu Direktur Sayuran dan Tanaman Obat, Andi Muhamad Idil Fitri berpesan, agar program ini segera digerakkan di Kabupaten Pakpak Bharat.

Baca Juga :  Rakor Bidang Perekonomian & Inventasi Bisnis Perumda PAL Pakpak Bharat

Kita harapkan segera berjalan dengan baik, kami sudah diskusikan dengan Bupati, dan sudah sepakat bahwa Pakpak Bharat harus ikut dalam program ini, pesan dia.

Dalam kegiatan ini, Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor Bersama Direktur Sayuran dan Tanaman Obat, Muhammad Andi Idil Fitri menandatangani Komitmen Bersama tentang Pelaksanaan Program HDDAP di Kabupaten Pakpak Bharat.

Program HDDAP lahir dilatar belakangi oleh besarnya potensi lahan kering di Indonesia, serta tingginya potensi pasar hortikultura yang berpotensi memberikan keuntungan besar bagi para petani. Kabupaten Pakpak Bharat sendiri turut ambil bagian dalam program ini dengan menyediakan sekitar 328 hektare lahan di Kecamatan Kerajaan dan Pergetteng-Getteng Sengkut.//RS

Facebook Comments Box

Berita Terkait

PERTINA Pakpak Bharat Audensi ke Ruang Kerja PJs.Bupati Pakpak Bharat
Pjs Bupati Pakpak Bharat Menyerahkan Bantuan Peralatan UMKM dari Dinas Koperasi UKM Sumut
Puncak Sindeka Tangga Seribu,Naslindo Sirait Bersama ASN Siswa SMP SMA/SMK Lakukan Treking
PJs Bupati Pakpak Bharat Bersama Stafsus Kemenkomarves RI Tinjau Progres Food Estate Pakpak Bharat
Kapolres Pakpak Bharat Terima Kunjungan,Dr Naslindo Sirait.SE, MM
Kunjungan ke Kantor OPD,Naslindo Sirait : Motivator Terbaik Adalah Diri Sendiri
Naslindo Sirait, Pimpin Rakor Kepala Desa Bersama Camat,K.UPT Puskesmas seKabupaten Pakpak Bharat,Beserta OPD
Rakor Bidang Perekonomian & Inventasi Bisnis Perumda PAL Pakpak Bharat
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 6 Oktober 2024 - 01:40 WIB

Quick Respon Personel Brimob Aceh Membantu masyarakat Memadamkan Api Yang Membakar Pertokoan Di Subulussalam

Minggu, 6 Oktober 2024 - 01:02 WIB

Polres Subulussalam Gelar Dzikir dan Doa Bersama Menuju Pilkada Damai

Minggu, 6 Oktober 2024 - 00:51 WIB

Kapolres Subulussalam Hadiri Upacara HUT TNI yang Ke-79, Perkuat Sinergitas TNI-POLRI

Kamis, 26 September 2024 - 03:57 WIB

Toto Ujung Vs Ramadin, ST Terkait Stadmand “ASBUN” Pada DPR RI Terpilih Muslim Aiyub

Jumat, 20 September 2024 - 06:33 WIB

Selamat jalan Sahabat Kami: Rekan Jurnalis Jalalludin Barat Telah Berpulang Kerahmatullah

Rabu, 4 September 2024 - 11:58 WIB

Pemko Subulussalam Bersama SKPK Tinjau Lokasi Progran Bakti Sosial TNI-AD 2024 

Minggu, 18 Agustus 2024 - 07:06 WIB

Jajaran Polres Subulussalam, Hadiri Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia Ke-79

Senin, 5 Agustus 2024 - 16:13 WIB

Klarifikasi Pemberitaan Tentang Pemukulan Yang Melibatkan Anggota TNI di Subulussalam

Berita Terbaru