Kecanggihan Command Center Polda Sumut Amankan Pemilu 2024, Pantau TPS Jarak Jauh Hingga Pulau Terpencil

INDONESIA24

- Redaksi

Jumat, 16 Februari 2024 - 23:04 WIB

40144 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDAN- Dalam mengamankan Pemilu serentak, Polda Sumut menggunakan teknologi, yang terintegrasi dalam Command Center atau pusat kendali operasi seluruh kegiatan pengamanan pemilu 2024.

Posko operasi yang berada di dalam Polda Sumut, Jalan Sisingamangaraja ini berfungsi sebagai komando, kendali, kordinasi dan informasi di seluruh tempat pemungutan suara.

Dari Command Center bisa memantau, memberikan instruksi kepada personel yang telah ditugaskan ke seluruh daerah Kabupaten/kota terhadap apa yang terjadi saat pemilihan maupun pasca pencoblosan seperti hari ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Karo Ops Polda Sumut Kombes Victor Togi Tambunan mengatakan, dari laporan situasi di lapangan maka command center akan menganalisis lalu memberikan instruksi langkah apa yang harus dilakukan anggota di lapangan jika terjadi kendala.

Seperti kemarin, kata Togi, dimana di tempat pemungutan suara di Kecamatan Sibolangit, kabupaten Deliserdang ternyata di dalam kotak suara tidak terdapat surat suara untuk Capres-cawapres.

Baca Juga :  Pelapor dan Saksi Kasus Dugaan Pemlasuan Tanda Tangan Kecewa Berat Sebab Sidang Ditunda

Sehingga, begitu personel yang berjaga di lapangan melapor secara real time melalui aplikasi, dari command center bisa berkordinasi dengan KPU Kabupaten Deliserdang untuk pengiriman surat suara yang kosong ke Sibolangit.

Begitu dilaporkan, lantas personel dari Polda Sumut turut mengawal ketat supaya surat suara tiba tepat waktu.

“Salah satunya adalah kotak suara yang didalamnya tidak terdapat surat suara Presiden,” kata Kombes Victor Togi Tambunan, Jumat (16/2/2024).

Untuk menjalankan ini semua, personel yang melaksanakan pengamanan dibekali aplikasi SOT (Sistem Operasional Terpadu) agar mereka bisa melaporkan sesegera mungkin setiap kegiatan yang mereka kerjakan.

“Personel mempunyai kewajiban untuk mengupload laporan di lokasi masing-masing,” sambung Togi.

Baca Juga :  10 Kg Sabu Disita...!!! Diduga Bandarnya disergap Polrestabes Medan

Aplikasi SOT, menunjukan Pergerakan polisi yang bertugas di TPS-TPS mengawal dan mengamankan kotak suara yg dibawa ke PPK/kantor kecamatan.

Sementara penyebaran personel hingga ke daerah terpencil juga terpantau dari command center.

Katanya, hal ini guna memaksimalkan pengamanan pemilu dan pengiriman surat suara kembali ke KPU Kabupaten Kota.

Melalui teknologi ini kordinasi dan pengambilan keputusan dalam menyelesaikan permasalah di lapangan saat pemilu jauh lebih mudah dan cepat.

Begitu juga hari per jam 17.30 data yang terlihat ada 31.683 kegiatan personil yang melaporkan proses pengawalan dan pengamanan kotak suara dari TPS ke PPK, dan data tersebut terupdate informasinya setiap menit.

“Seluruh kegiatan personil Pengamanan terintegrasi melalui dasboard yang dikendalikan command center Polda Sumut,” pungkasnya.(Leodepari)

Berita Terkait

Keren…!!!Dua Putra Karo Memperkuat Sumut United FC di Liga Nusantara 2024-2025
Harapan Besar Presiden Prabowo Subianto kepada Brigjen Pol Purn Dr dr Antonius Ginting Untuk Bangun Taneh Karo Simalem
 Telkom Witel Sumut Dukung Digitalisasi Universitas Deztron Indonesia dengan Apresiasi dan Solusi Inovatif
SD Laudato Si School Pancur Batu Raih Mendali Emas Di Kompetisi Di Perguruan Tinggi EKA
Kejayaan Kerajaan Aru atau Haru dan Lahirnya 5 Kerajaan Suku Karo di Sekitar Medan Pasca Runtuhnya Kerajaan Aru atau Haru
Karutan Kabanjahe Ikuti Kegiatan Penandatanganan Fakta Integritas, Pengambilan Sumpah Jabatan, dan Arahan Perdana Kepala Kanwil Ditjenpas Sumut
Diduga penipu Suami Istri Asal Tanjung Balai Ini Resmi Dilaporkan ke Polrestabes Medan
Lahirnya Sibayak dan Raja Urung Karo Pasca Runtuhnya Kerajaan Aru atau Haru di Sumatera Timur

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 13:50 WIB

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 April 2025 - 00:55 WIB

LPAI Batubara Dikukuhkan..!!! Dihadiri Ketua Umum Kak Seto

Sabtu, 19 April 2025 - 08:15 WIB

Peringati Hari Paskah Wafat Isa Al-Masih, Polsek Labuhan Ruku Berikan Pengamanan di Gereja GKPI Maranatha

Minggu, 13 April 2025 - 21:53 WIB

Pengamanan Ibadah Umat kristiani Gereja HKBP dan GKPI di Wilkum Polsek Labuhan Ruku Aman dan Damai 

Minggu, 6 April 2025 - 00:14 WIB

Orang Tua Korban Penganiayaan Ahmad Rafli, Minta Polsek Labuhan Ruku Tegakkan Keadilan 

Selasa, 1 April 2025 - 17:42 WIB

Brigadir Hanrisal Silaen Hasil Olah TKP Mayat Ditemukan, Efendi Gangguan Mental di Pulangkan ke Rumah Duka

Senin, 31 Maret 2025 - 02:56 WIB

Kapolsek Labuhan Ruku, Utamakan Restorative Justice Secara Kekeluargaan 

Jumat, 28 Maret 2025 - 17:13 WIB

Sambut IdulFitri, Ketua Bravo 5 Viktor Oktovianus Saragih Berikan Bingkisan dan THR Kepada 200 Media 

Berita Terbaru

BATU BARA

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 Apr 2025 - 13:50 WIB