Diseminasi Audit Stunting, Kadis P3AP2KB Gayo Lues : Memperkuat Peraturan Kampung Dapat Menciptakan Pola Pikir Baru

INDONESIA24

- Redaksi

Selasa, 31 Oktober 2023 - 21:18 WIB

40199 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gayo Lues – Kepala Dinas P3AP2KB Gayo Lues mengatakan dengan adanya regulasi di pemerintah desa saat ini, dapat menciptakan pola pikir baru pada masyarakat dengan memperkuat peraturan kampung.

Hal tersebut disampaikan ketika melakukan rapat koordinasi diseminasi audit kasus stunting di Aula Setdakab Kabupaten Gayo Lues.

Kegiatan tersebut dihadiri Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Para Kepala SKPK, Direktur RSUD Muhammad Ali Kasim, Dokter Kandungan, Dokter Spesialis Anak, Camat, Kepala Puskesmas se-Kabupaten Gayo Lues, Pengulu, Tenaga Medis serta undangan lainnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Jika resam (peraturan) kampung berjalan di seluruh kampung yang ada di Gayo Lues, saya pikir akan ada pola hidup baru, pola asuh baru dan akan ada pola pikir baru,” Jelas Kadis P3AP2KB Gayo Lues , Sartika Mayasari, SSTP.,MA ketika di wawancarai, Selasa (31/10/2023).

Baca Juga :  Kegiatan TMMD Reguler ke-120 Kodim 0113/Gayo Lues Rampung 100 Persen

Tambahnya, agar kasus stunting di Gayo Lues dapat teratasi, semua pihak harus proaktif dan semua lini harus terlibat. Tidak hanya berbicara perihal rapat, namun harus ada aksi.

“Itulah mengapa harus ada kolabor-aksi yaitu berkolaborasi dan beraksi,” Lanjutnya.

Dokter Spesialis Anak, dr. Rahmawati, M.Ked (Ped), Sp. A mengatakan, seorang ibu harus diberikan pemahaman bagaimana cara pemberian makan yang benar yaitu tepat waktu, kualitas dan kuantitas yang cukup, aman, bersih dan bahan konsumsi makanan masih segar.

“Hal ini perlu diberitahukan kepada ibu-ibu muda terutama yang menikah secara dini atau ibu-ibu yang sudah terlalu tua, yang faktor resikonya besar. Kemudian cara pemberian makan yang benar dengan memenuhi asupan protein, sayuran, dan ada lemaknya,” Jelas Rahmawati.

Lanjutnya, selain pemenuhan gizi, banyak faktor yang perlu diperhatikan yaitu faktor psikologisnya dan juga ekonomi keluarga.

Baca Juga :  SSB GMS Kutapanjang U12 Raih Juara l Piala PSSI Kabupaten Gayo Lues

Dokter Spesialis Kandungan, dr. Hamima Nurul Adisty, Sp. Og mengatakan, menanam tumbuhan cepat panen seperti mentimun, tomat dan sayuran di perkarangan rumah bisa menjadi salah satu solusi untuk pemenuhan gizi.

“Ternak sederhana juga bisa dilakukan, seperti membuat kolam ikan kecil atau ayam yang gampang di ternak. Bisa tumpang sari nanti, Ketika memberikan pakan pelet ke ayam, nanti kan bisa jatuh ke kolam pelet-pelet nya. Nah, yang perlu diperhatikan nanti kotoran ayamnya jangan jatuh ke kolam,” Tuturnya.

Hamima mengatakan, Gayo Lues yang dikelilingi pegunungan masih memiliki sungai yang alami. Untuk itu, perlu dijaga kebersihannya dengan tidak membuang sampah ke sungai agar ikan yang ada di sungai bisa di ambil dengan kualitas yang baik untuk memenuhi kebutuhan protein masyarakat Gayo Lues. (ZUBAIDAH)

Berita Terkait

Babinsa Desa Badak Pos Ramil Dabun Gelang dampingi Petani bajak sawah gunakan traktor
Eratkan Silaturahmi Babinsa Koramil 09/Putri Betung Laksanakan Komsos Bersama warga binaan
Babinsa Koramil 10/Pantan Cuaca Melaksanakan Pendampingan Petani Cabai Di Desa Kenyaran
Menghadiri Acara Saman Roa Lo Roa Ingi Sebagai Sarana Komsos Babinsa
Wujudkan wilayah yang sehat Babinsa Komsos dengan Bidan Desa di Balai Adat
Personel Polres Gayo Lues Salurkan Zakat profesi untuk Bantuan Bedah Rumah kepada Warga Kurang Mampu
Wujudkan Kepedulian Terhadap Warga Babinsa Koramil 09/ Putri Betung,Bantu pembuatan gula aren
Aliran Sungai Tripe Tercemar Limbah PT. Getah PNI, Warga di Bantaran Sungai Gatal-gatal

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 13:50 WIB

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 April 2025 - 00:55 WIB

LPAI Batubara Dikukuhkan..!!! Dihadiri Ketua Umum Kak Seto

Sabtu, 19 April 2025 - 08:15 WIB

Peringati Hari Paskah Wafat Isa Al-Masih, Polsek Labuhan Ruku Berikan Pengamanan di Gereja GKPI Maranatha

Minggu, 13 April 2025 - 21:53 WIB

Pengamanan Ibadah Umat kristiani Gereja HKBP dan GKPI di Wilkum Polsek Labuhan Ruku Aman dan Damai 

Minggu, 6 April 2025 - 00:14 WIB

Orang Tua Korban Penganiayaan Ahmad Rafli, Minta Polsek Labuhan Ruku Tegakkan Keadilan 

Selasa, 1 April 2025 - 17:42 WIB

Brigadir Hanrisal Silaen Hasil Olah TKP Mayat Ditemukan, Efendi Gangguan Mental di Pulangkan ke Rumah Duka

Senin, 31 Maret 2025 - 02:56 WIB

Kapolsek Labuhan Ruku, Utamakan Restorative Justice Secara Kekeluargaan 

Jumat, 28 Maret 2025 - 17:13 WIB

Sambut IdulFitri, Ketua Bravo 5 Viktor Oktovianus Saragih Berikan Bingkisan dan THR Kepada 200 Media 

Berita Terbaru

BATU BARA

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 Apr 2025 - 13:50 WIB