DPC Gerindra Nias Barat, Usulkan Gibran Sebagai Cawapres Prabowo di Pilpres 2024

Emuni Daeli

- Redaksi

Jumat, 13 Oktober 2023 - 07:25 WIB

40166 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nias Barat, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Nias Barat, gelar rapat pimpinan cabang (Rapimcab) bertempat Kantor DPC Partai Gerindra Kabupaten Nias Barat, Kamis (12/10/2023).

Pada Rapimcab tersebut DPC Partai Gerindra Kabupaten Nias Barat mengusulkan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menjadi bakal calon wakil presiden mendampingi Prabowo Subianto pada pemilihan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia tahun 2024.

Hal ini merupakan respon terhadap dinamika politik nasional

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

serta aspirasi akar rumput yang ditanggapi secara mekanisme partai oleh DPC Partai Gerindra Kabupaten Nias Barat.

Keputusan tersebut diambil setelah DPC Partai Gerindra Kabupaten Nias Barat melaksanakan rapat pimpinan cabang yang

Baca Juga :  Dinas Kominfo Memberikan Pembekalan Tambahan Wawasan Kepada Mitra Pers Nias Barat

dihadiri oleh Pengurus DPC dan PAC, Bakal Caleg serta Badan dan Fungsionaris Partai.

Keputusan Rapimcab ini, selanjutnya akan diajukan ke DPD Partai Gerindra Sumatera Utara hingga DPP Partai Gerindra, yang berupa kesepakatan tertulis.

Rekomendasi dan usulan tersebut merupakan suara bulat hasil rapat pimpinan cabang Partai Gerindra Kabupaten Nias Barat.

Pada konferensi pers Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Nias Barat Kevin KP Waruwu, SH menyampaikan alasan DPC, PAC dan Caleg Gerindra memilih Gibran sebagai Cawapresnya Prabowo Subianto.

“Kami dari DPC dan PAC serta para Caleg Partai Gerindra Kabupaten Nias Barat mengusulkan Gibran sebagai cawapres Prabowo Subianto karena Gibran merupakan sosok generasi muda, sangat perhatian kepada masyarakat kecil, dan banyak prestasi selama beliau memimpin Kota Solo, serta dianggap bersih dari penyalahgunaan jabatan, Ungkap Kevin dihadapan awak media.

Baca Juga :  Wakil Direktur PT. Garuda Indonesia, Eksitarino Irianto Melaksanakan KUNKER Di Kabupaten Nias Barat

Ketua DPC Gerindra Nias Barat di akhir konferensi persnya menyatakan bahwa, “meskipun

kami telah mengusulkan Mas Gibran sebagai Cawapresnya Bapak Prabowo Subianto, namun keputusannya tetap kami serahkan kepada Bapak Prabowo dan DPP Partai Gerindra. Apapun yang menjadi keputusan Pak Prabowo, DPC Gerindra Nias Barat akan tetap tegak lurus, patuh dan taat. Siap memenangkan Prabowo dan Partai Gerindra di Pilpres dan di Pileg mendatang”, Ujar Ketua DPC Gerindra Nias Barat yang muda ini mengakhiri.

emd

Berita Terkait

Lamhot Sinaga, Oknum Calon Legislatif Diduga Gunakan Fasilitas Negara untuk Kampanye
Sekretaris Daerah Membuka Secara Resmi Pelaksanaan Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Nias Barat Tahun 2025
DPC PJI-D Kabupaten Nias Barat Melaksanakan Pertemuan Serta Menyusun Program Kerja dan Sekaligus Syukuran Tahun Baru 2024
Wakil Direktur PT. Garuda Indonesia, Eksitarino Irianto Melaksanakan KUNKER Di Kabupaten Nias Barat
Dapati Rumah Warganya Tidak Layak Huni, Bupati Khenoki Waruwu Janji Dibangun Tahun Depan
Jembatan Sungai Oyo Tak Kunjung Dikerjakan, Bupati Nias Barat Tagih Janji Rekanan
Festival Musik Tradisional Nias Barat, Sukses dan Meriah
Bupati Nias Barat Minta Perhatian Pemerintah Pusat dan Provsu Tangani Jalan Di Hunogoa

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 13:50 WIB

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 April 2025 - 00:55 WIB

LPAI Batubara Dikukuhkan..!!! Dihadiri Ketua Umum Kak Seto

Sabtu, 19 April 2025 - 08:15 WIB

Peringati Hari Paskah Wafat Isa Al-Masih, Polsek Labuhan Ruku Berikan Pengamanan di Gereja GKPI Maranatha

Minggu, 13 April 2025 - 21:53 WIB

Pengamanan Ibadah Umat kristiani Gereja HKBP dan GKPI di Wilkum Polsek Labuhan Ruku Aman dan Damai 

Minggu, 6 April 2025 - 00:14 WIB

Orang Tua Korban Penganiayaan Ahmad Rafli, Minta Polsek Labuhan Ruku Tegakkan Keadilan 

Selasa, 1 April 2025 - 17:42 WIB

Brigadir Hanrisal Silaen Hasil Olah TKP Mayat Ditemukan, Efendi Gangguan Mental di Pulangkan ke Rumah Duka

Senin, 31 Maret 2025 - 02:56 WIB

Kapolsek Labuhan Ruku, Utamakan Restorative Justice Secara Kekeluargaan 

Jumat, 28 Maret 2025 - 17:13 WIB

Sambut IdulFitri, Ketua Bravo 5 Viktor Oktovianus Saragih Berikan Bingkisan dan THR Kepada 200 Media 

Berita Terbaru

BATU BARA

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 Apr 2025 - 13:50 WIB