Penjabat Sekda Kampar Kukuhkan Ikatan Jurnalis Kampar (IJK)

INDONESIA24

- Redaksi

Kamis, 28 September 2023 - 03:02 WIB

4098 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bangkinang,- Penajabat (PJ) Bupati Kampar yang diwakili oleh Penjabat Sekretaris Daerah Ramlah.SE.M.Si mengukuhan IJK (Ikatan Jurnalis Kampar) di Aula Kantor Bupati Kampar, Rabu (27/9).

Turut hadir dalam pelantikan teraebut diantaranya Kapolres Kampar diwakili oleh Kapolsek Bangkinang Kota IPDA FITRI YENI.S.Psi, Dandim 0331 KPR diwakili oleh Serma stap intep kodin Sudirman, Kepala lapas Bangkinang diwakili oleh Parlin HS, Kepala Diskominfo diwakili oleh Kepala Bidang PSDLP Salmi Hadi, Ketua IJK Jaksa Robin Tua Harianja dan seluruh anggota IJK.

Dalam arahannya Penajabat Sekretaris Daerah Ramlah.SE.M.Si menyampaikan dirinya yakin, dengan pengukuhan ini telah menghasilkan dewan pembina, ketua serta pengurus yang akan memberikan manfaat bagi Ikatan Jurnalis Kampar, baik dalam lingkup individu, keluarga, masyarakat di Kabupaten Kampar.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Peran pers sebagai penyambung komunikasi yang positif antara pemerintah dan masyarakat di era digitalisasi sangat penting. Termasuk dalam membantu menyampaikan informasi kebijakan dan program-program pembangunan di Kabupaten Kampar.

Baca Juga :  PDI-P Batu Bara Kritik dan Akan Datangi Polda Sumut Terkait Penangkapan Zahir

Apa yang pemerintah lakukan tidak bisa langsung tersampaikan kepada masyarakat. Maka melalui para Jurnalis yang punya saluran yang jelas, kami mohon bantuan untuk menyampaikan ke masyarakat. Baik mengenai program, capaian, sosialisasi, dan sebagainya.

Selain menjadi jembatan komunikasi antara pemerintah dengan masyarakat, Jurnalis adalah penyeimbang informasi. Sehingga berbagai informasi dari pemerintah yang diterima masyarakat seimbang atau tidak bias, dapat mengena, dan adem atau tidak menimbulkan kegaduhan.

Pada era digitalisasi seperti sekarang yang marak dengan informasi media sosial, siapapun bisa menjadi “wartawan”, termasuk masyarakat. Tetapi tanpa pengetahuan yang cukup informasi yang disampaikan tidak berpedoman pada kode etik. Hal itu ini yang menjadi perbedaan dengan wartawan profesional.

Jurnalis/pers adalah bagian penting dari pembangunan bangsa Indonesia. IJK Kabupaten Kampar sebagai bagian elemen pembangunan masyarakat memiliki empat fungsi penting, yaitu menginformasikan, mengedukasi, menghibur, dan kontrol sosial.

Baca Juga :  Ketua Korwil Bengkalis Kecam tindakan Pelecehan terhadap Wartawan

Kondisi tersebut menunjukkan bahwa wartawan Indonesia mempunyai kewajiban lebih dari sekadar yang tercantum di UU Pers. Insan pers Indonesia mempunyai agenda-agenda sosial dan orientasi yang berpatokan pada kode etik jurnalistik. Poin-poin jurnalistik seperti larangan memainkan isu SARA, isu pornografi, dan sebagainya merupakan bagian dari komitmen yang harus selalu dipegang.

Jurnalis/wartawan merupakan mitra kerja utama dari pemerintah yang harus terus menjalin kerjasama yang baik dalam mensosialisasikan berbagai kebijakan yang dilakukan masyarakat.

Untuk itu, Pemerintah Kabupaten Kampar berkomitmen untuk bersama-sama tokoh agama, alim ulama, ninik mamak dan tokoh masyarakat secara bergotong royong, bahu membahu dalam membangun Kabupaten Kampar.

Kesuksesan Pemerintah Kabupaten Kampar dalam mensejahterakan masyarakat dan memajukan pembangunan tidak terlepas dari dukungan para Jurnalis di Kabupaten Kampar.

Kebersamaan yang terjalin selama ini dengan Jurnalis/wartawan dan seluruh elemen masyarakat menciptakan Kampar yang aman, sejuk, damai dan nyaman (prot-dokpim).

Sri imelda

Berita Terkait

Keren…!!!Dua Putra Karo Memperkuat Sumut United FC di Liga Nusantara 2024-2025
Sambut Bulan Suci Ramadhan…!!! Rutan Kabanjahe Gelar Kajian Islam untuk Warga Binaan”
Kisruh Alam Sibayak..!!! Rina Ateta dan Mika Surbakti Angkat Bicara
Harapan Besar Presiden Prabowo Subianto kepada Brigjen Pol Purn Dr dr Antonius Ginting Untuk Bangun Taneh Karo Simalem
Kodim 0205 Tanah Karo dan Satresnarkoba Polres Tanah Karo Tangkap Lima Terduga Pengguna Narkoba dan Kurir
IndonesianGP 2025: Harga Tiket Spesial Periode Early Bird, Nomor: 01/PR-MGPA/II/2025
Kasatpol PP Agus Sukiyono: Razia Karaoke Liar dan PEKAT, Perintah Bupati
MUSDA BKPRMI ke 2 Sukses…!!! Maradona Tarigan Terpilih Kembali Jadi Ketua DPD BKPRMI Kab. Karo periode 2025-2030.

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 17:53 WIB

Demi Mencerdaskan Anak Sekolah, Kepala Desa Bangun Buat Kegiatan Pendidikan Tambahan Di Desanya

Jumat, 28 Februari 2025 - 15:15 WIB

Buntut Dugaan Penghinaan Pada Media, Akun Nay_@nti di Laporkan Ke Polres Dairi

Kamis, 27 Februari 2025 - 23:32 WIB

Akun WA Nay_@nti Menghina Sebut Media Abal Abal Disesalkan Oleh Sejumlah Wartawan Di Kabupaten Dairi

Selasa, 25 Februari 2025 - 12:40 WIB

Zuhri Bintang Ketua Pengurus Besar Lembaga Kebudayaan Pakpak Periode 2025-2030

Selasa, 25 Februari 2025 - 12:31 WIB

Zuhri Bintang Ketua Pengurus Besar Lembaga Kebudayaan Pakpak Periode 2025-20

Minggu, 23 Februari 2025 - 14:50 WIB

Sekolah Dasar Negeri 034779 Sidiangkat, Kecamatan Sidikalang Buat Kegiatan Isra’ Mi’raj

Senin, 27 Januari 2025 - 10:28 WIB

Anggaran Lebih Satu Miliar Kwalitas Pembangunan Irigasi Desa Berampu, Kabupaten Dairi Dipertanyakan

Jumat, 17 Januari 2025 - 15:46 WIB

Jalan Kabupaten Desa Lau Lebah Gunung Sitember Mulai Mengalami Kerusakan Diminta Atensi Pemkab Dairi

Berita Terbaru

KARO

Pulanglah Ema Veronika..!!! Suamimu Cemas Mencarimu

Rabu, 12 Mar 2025 - 17:00 WIB