Penjabat Sekda Kampar Kukuhkan Ikatan Jurnalis Kampar (IJK)

INDONESIA24

- Redaksi

Kamis, 28 September 2023 - 03:02 WIB

4062 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bangkinang,- Penajabat (PJ) Bupati Kampar yang diwakili oleh Penjabat Sekretaris Daerah Ramlah.SE.M.Si mengukuhan IJK (Ikatan Jurnalis Kampar) di Aula Kantor Bupati Kampar, Rabu (27/9).

Turut hadir dalam pelantikan teraebut diantaranya Kapolres Kampar diwakili oleh Kapolsek Bangkinang Kota IPDA FITRI YENI.S.Psi, Dandim 0331 KPR diwakili oleh Serma stap intep kodin Sudirman, Kepala lapas Bangkinang diwakili oleh Parlin HS, Kepala Diskominfo diwakili oleh Kepala Bidang PSDLP Salmi Hadi, Ketua IJK Jaksa Robin Tua Harianja dan seluruh anggota IJK.

Dalam arahannya Penajabat Sekretaris Daerah Ramlah.SE.M.Si menyampaikan dirinya yakin, dengan pengukuhan ini telah menghasilkan dewan pembina, ketua serta pengurus yang akan memberikan manfaat bagi Ikatan Jurnalis Kampar, baik dalam lingkup individu, keluarga, masyarakat di Kabupaten Kampar.

Peran pers sebagai penyambung komunikasi yang positif antara pemerintah dan masyarakat di era digitalisasi sangat penting. Termasuk dalam membantu menyampaikan informasi kebijakan dan program-program pembangunan di Kabupaten Kampar.

Baca Juga :  Viral Oknum Camat Diduga Selingkuh, Rumah PPAI Desak Pj Bupati Menonaktifkan Sementara

Apa yang pemerintah lakukan tidak bisa langsung tersampaikan kepada masyarakat. Maka melalui para Jurnalis yang punya saluran yang jelas, kami mohon bantuan untuk menyampaikan ke masyarakat. Baik mengenai program, capaian, sosialisasi, dan sebagainya.

Selain menjadi jembatan komunikasi antara pemerintah dengan masyarakat, Jurnalis adalah penyeimbang informasi. Sehingga berbagai informasi dari pemerintah yang diterima masyarakat seimbang atau tidak bias, dapat mengena, dan adem atau tidak menimbulkan kegaduhan.

Pada era digitalisasi seperti sekarang yang marak dengan informasi media sosial, siapapun bisa menjadi “wartawan”, termasuk masyarakat. Tetapi tanpa pengetahuan yang cukup informasi yang disampaikan tidak berpedoman pada kode etik. Hal itu ini yang menjadi perbedaan dengan wartawan profesional.

Jurnalis/pers adalah bagian penting dari pembangunan bangsa Indonesia. IJK Kabupaten Kampar sebagai bagian elemen pembangunan masyarakat memiliki empat fungsi penting, yaitu menginformasikan, mengedukasi, menghibur, dan kontrol sosial.

Kondisi tersebut menunjukkan bahwa wartawan Indonesia mempunyai kewajiban lebih dari sekadar yang tercantum di UU Pers. Insan pers Indonesia mempunyai agenda-agenda sosial dan orientasi yang berpatokan pada kode etik jurnalistik. Poin-poin jurnalistik seperti larangan memainkan isu SARA, isu pornografi, dan sebagainya merupakan bagian dari komitmen yang harus selalu dipegang.

Baca Juga :  Ponpes Berkewajiban Menjaga Persatuan dan Keamanan NKRI

Jurnalis/wartawan merupakan mitra kerja utama dari pemerintah yang harus terus menjalin kerjasama yang baik dalam mensosialisasikan berbagai kebijakan yang dilakukan masyarakat.

Untuk itu, Pemerintah Kabupaten Kampar berkomitmen untuk bersama-sama tokoh agama, alim ulama, ninik mamak dan tokoh masyarakat secara bergotong royong, bahu membahu dalam membangun Kabupaten Kampar.

Kesuksesan Pemerintah Kabupaten Kampar dalam mensejahterakan masyarakat dan memajukan pembangunan tidak terlepas dari dukungan para Jurnalis di Kabupaten Kampar.

Kebersamaan yang terjalin selama ini dengan Jurnalis/wartawan dan seluruh elemen masyarakat menciptakan Kampar yang aman, sejuk, damai dan nyaman (prot-dokpim).

Sri imelda

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kampanye Hari Terakhir, Tim Pemenangan Zahir – Aslam Konvoi Keliling Batu Bara
Ratusan Warga Pematang Kuing Sambut dan Dukung Kunjungan Zahir Bersama Maya
Paslon Zahir – Aslam Pilih Gelar Kenduri Akbar dan Doa Dibanding Kampanye Rapat Umum
754 Tenaga Pendidik TK/PAUD Batu Bara Non ASN Akan Peroleh Kartu BPJS Ketenagakerjaan Gratis 
Dinas Pendidikan Tandatangan MoU BPJS Ketenagakerjaan Non ASN 754 Tenaga kerjaan TK/Paud
Kadis Kesehatan Batu Bara diduga arahkan Kapus ke Paslon tertentu.”Dr.Deni :Pusing dengan isu politik kepala sakit ampun
Aslam : Saya Bersemangat Atas Dukungan Ibu Ibu di Desa Sipare-pare dan Titi Payung
Pemkab Pakpak Bharat Gelar Sosialisasi Penanggulangan Bencana

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 23:40 WIB

Peringatan Hari Guru di Pakpak Bharat

Sabtu, 23 November 2024 - 19:43 WIB

Forkopimda Pakpak Bharat Rapat Bahas Pengiriman Logistik Pilkada

Rabu, 20 November 2024 - 03:50 WIB

Mantan Legislator Sumut Nurhasanah Mohon Keadilan Kepada Presiden Prabowo Subianto

Minggu, 10 November 2024 - 20:14 WIB

Pjs Bupati Naslindo Sirait Pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan Nasional Tahun 2024

Kamis, 7 November 2024 - 22:08 WIB

Resiko Bencana di Pakpak Bharat Tinggi

Kamis, 7 November 2024 - 17:09 WIB

Syaiful Syafri ; Pemberdayaan Sosial Langkah Percepatan Menurunkan Kemiskinan Di Indonesia

Selasa, 5 November 2024 - 18:56 WIB

Dukungan Terhadap Zahir – Aslam Semakin Deras, Kali Ini Suku Batak se-Batu Bara Gelar Doa Bersama

Senin, 4 November 2024 - 00:13 WIB

Polsek Bosar Maligas Lakukan Patroli Malam untuk Antisipasi Kejahatan 3C, Pastikan Keamanan Masyarakat Tetap Terjaga

Berita Terbaru

Oplus_0

PAKPAK BHARAT

Peringatan Hari Guru di Pakpak Bharat

Senin, 25 Nov 2024 - 23:40 WIB