Pembangunan IKN Nusantara demi Kemajuan Perekonomian dan Lingkungan Hidup

INDONESIA24

- Redaksi

Kamis, 21 September 2023 - 07:58 WIB

40135 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta – Pemindahan ibukota ke Nusantara dinilai akan memberikan dampak yang positif bagi kemajuan pertumbuhan Indonesia. Pembangunan IKN Nusantara mengedepankan konsep Future Smart Forest City and Sponge City guna menciptakan Kota yang futuristik, cerdas dan ramah lingkungan.

Pemerintah akan terus menjaga kelestarian lingkungan dan budaya lokal yang ada. Dengan menjaga keberagaman budaya yang ada di wilayah IKN Nusantara, diharapkan dapat memberikan manfaat positif bagi proses pembangunan dan pengembangan IKN Nusantara kedepan.

Samsudin, selaku Staf ahli Bidang Hukum Menpora RI mengatakan bahwa, IKN Nusantara, sejak awal, telah direncanakan sebagai pendorong utama dalam membuka potensi ekonomi Indonesia secara menyeluruh. Tujuannya adalah untuk menggalakkan pertumbuhan ekonomi, menciptakan lapangan kerja, dan mengurangi tingkat kemiskinan.

“IKN Nusantara diharapkan akan menjadi simbol identitas nasional dan menjadi pusat ekonomi yang baru, yang berpotensi menciptakan efek berlipat ganda,” ujar Samsudin melalui keterangannya, Rabu (20/9).

Ia juga menyebutkan bahwa, IKN akan menjadi pusat pertumbuhan ekonomi yang akan mendistribusi manfaatnya ke wilayah-wilayah di luar Jawa, yang pada gilirannya akan mendukung upaya pembangunan Indonesia Sentris menuju visi Indonesia Maju pada tahun 2045.

Terpisah, Hendra Lesmana Arsdi, selaku Sekjend DPP Mahasiswa Pancasila turut menyebutkan bahwa, IKN akan membawa dampak positif. Kehadirannya, Ia menyebut IKN Nusantara tidak akan merusak hutan alam. Bahkan sebaliknya, IKN akan memiliki dampak positif dan luas bagi aspek ekologi, ekonomi dan sosial budaya masyarakat.

Baca Juga :  Merujuk Pernyataan Cawapres Mahfud MD: Penegakan Hukum Bagus Separuh Masalah Indonesia Selesai

“Kehadiran IKN juga akan memberikan kontribusi terhadap pencapaian target Folu Net Sink 2030 (kontribusi penurunan emisi yang ditetapkan secara nasional pada 2030. Satu hal yang perlu menjadi perhatian dari Nusantara adalah konsep kota hutan yang berkelanjutan, yang mana diyakini akan menjadi ibu kota negara yang pertama di dunia yang menerapkan konsep forest city,” ucap Hendra.

Hendra mengatakan, konsep forest city di IKN akan menyeimbangkan ekologi alam, kawasan hutan dan sistem sosial secara harmonis. “Lanskap IKN adalah hutan industri yang dikelilingi hutan produksi, konservasi dan kawasan hutan lindung. IKN juga akan mengembalikan hutan Kalimantan Timur menjadi hijau kembali, terkhusus di kawasan IKN,” pungkasnya. (Red).

Berita Terkait

Kasad Pimpin Kenaikan Pangkat 18 Pati TNI AD
Kajari Subulussalam Supardi, S.H. Ajak Teladani Peristiwa Isra Mikraj dalam Pengabdian dan Keadilan
DJKI Refleksi 2024: Strategi dan Inovasi Menuju Layanan Kekayaan Intelektual Lebih Modern
Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual Pertahankan Sertifikasi ISO dengan Zero Finding
Kasad Pimpin Serah Terima Delapan Jabatan Strategis di TNI AD
Komisi III DPR RI Sebut Polri Institusi Paling Responsif Tindak Lanjuti Aduan Masyarakat
Kapolri dan Panglima TNI dan Para Menteri Pantau Jalur Mudik via Udara, Pastikan Lalu Lintas Lancar
Kementerian PPA-PPO Gelar Diskusi Jelang Hari Ibu 

Berita Terkait

Rabu, 23 April 2025 - 04:03 WIB

Kunjungan Kerja Komandan Satuan Brimob Polda Aceh di Mako Kompi 4 Batalyon C Pelopor

Kamis, 17 April 2025 - 10:46 WIB

Eratkan Silaturahmi Babinsa Koramil 09/Putri Betung Laksanakan Komsos Bersama warga binaan

Selasa, 15 April 2025 - 09:50 WIB

Babinsa Koramil 10/Pantan Cuaca Melaksanakan Pendampingan Petani Cabai Di Desa Kenyaran

Minggu, 6 April 2025 - 12:07 WIB

Menghadiri Acara Saman Roa Lo Roa Ingi Sebagai Sarana Komsos Babinsa

Kamis, 20 Maret 2025 - 13:01 WIB

Wujudkan wilayah yang sehat Babinsa Komsos dengan Bidan Desa di Balai Adat

Sabtu, 15 Februari 2025 - 01:36 WIB

Personel Polres Gayo Lues Salurkan Zakat profesi untuk Bantuan Bedah Rumah kepada Warga Kurang Mampu

Sabtu, 25 Januari 2025 - 12:37 WIB

Wujudkan Kepedulian Terhadap Warga Babinsa Koramil 09/ Putri Betung,Bantu pembuatan gula aren

Rabu, 4 Desember 2024 - 22:45 WIB

Aliran Sungai Tripe Tercemar Limbah PT. Getah PNI, Warga di Bantaran Sungai Gatal-gatal

Berita Terbaru

BATU BARA

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 Apr 2025 - 13:50 WIB