Pj. Bupati Gayo Lues Resmi Tutup Pacuan Kuda

INDONESIA24

- Redaksi

Minggu, 27 Agustus 2023 - 22:34 WIB

4038 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GAYO LUES | Pj. Bupati Gayo Lues, Alhudri resmi menuntup acara kegiatan Pacuan Kuda yang telah dilaksanakan selama seminggu di Arena Stadion Buntul Nege, Minggu (27/08/2023).

Dalam sambutannya PJ. Bupati Gayo Lues mengucapkan terimakasih kepada Pordasi Aceh, Pordasi Aceh Tengah, Pordasi Bener Meriah, Pordasi Aceh Tenggara, terutama Pordasi Gayo Lues sebagai tuan rumah dan sekaligus pelaksana kegiatan berserta seluruh panitia, serta petugas pengamanan atas suksesnya penyelenggaraan pacuan kuda.

“Secara khusus kami ucapkan terimakasih dan apresiasi kami kepada seluruh peserta, baik kepada para pemilik kuda serta para joki yang telah berpartisipasi, menurunkan kuda-kuda terbaiknya dalam even pacuan kuda tahun ini,”, ujarnya.

Alhudri mengingatkan lomba pacuan kuda ini hendaknya tidak hanya menjadi sekadar event rutinitas tahunan semata, namun hendaknya lebih dikembangkan lagi, baik dari segi kondisi kuda-kuda yang di pacu maupun even-even penyelenggaraan.

Baca Juga :  Sigap, Unit Resmob Satreskrim Polres Gayo Lues Berhasil Tangkap Pelaku Penganiayaan Berat Kurang dari 8 Jam

Ia melanjutkan dari segi kondisi kuda-kuda yang dipacu, ia berharap agar even ini bisa melahirkan kuda-kuda yang tangguh dan mampu bertarung dalam even pacuan kuda tingkat nasional, dan tidak lupa juga harus memberdayakan kuda-kuda lokal, dengan kesempatan dan ruang yang luas, sehingga keikut-sertaan kuda-kuda lokal semakin banyak.

“Demikian juga halnya dari segi pemain, semoga melalui event ini akan lahir joki-joki yang profesional, yang bisa menjadi bibit atlet pacuan kuda tingkat nasional dan ikut mengharumkan nama daerah kita dalam kancah yang lebih tinggi,”, harapnya.

Ia menambahkan, dari segi penyelenggaraan, ia berharap agar event ini bisa terus meningkatkan kenyamanan bagi para penonton maupun para pemain. Kedepan arena ini dapat ditata lebih baik lagi, jangan semrawut, terutama tempat-tempat para pedagang dan tempat parkir.

Baca Juga :  Pengurus PWRI Gayo Lues Dikukuhkan

Selain Alhudri menyampaikan, dalam event ini perlu memperkuat sosialisasi dan promosi secara luas terhadap pelaksanaan even ini kepada masyarakat luar, baik tingkat Kabupaten/Kota di Aceh bahkan sampai ke tingkat nasional agar kunjungan wisata ke Gayo Lues semakin meningkat.

“Harapan kita paling tidak kunjungan tersebut terjadi pada saat pacuan kuda ini dilaksanakan. Sehingga umkm masyarakat kita juga semakin berkembang. Tentunya multiplier effect dapat berjalan sesuai harapan kita bersama, yang pada akhirnya akan berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat,” Ujarnya. (Abdi)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Warga Kampung Rak Lintang Sangat Antusias Mendukung dan Memenangkan Calon Bupati Gayo Lues Nomor 1 “Said Sani – Saini”
Ratusan Santri Ponpes Bustanul Arifin Gelar Doa Bersama untuk Kemenangan Said Sani-Saini
Pasangan “GAESSS” Ingin Gayo Lues Islami, Maju, Sejahtera Dan Berkeadilan
Inspektur Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Irdam IM), Brigjen TNI Yudi Yulistyanto, M.A., Melakukan Peninjauan Program Pompanisasi Di Wilayah Kabupaten Gayo Lues
Diantar Massa Pendukung, “Said Sani-Saini” Kontestan Pertama Mendaftar ke KIP Gayo Lues
KIP Gayo Lues Terima Pendaftaran Calon Bupati Said Sani –Saini
Ribuan Pendukung dan Ratusan Kendaraan, Kawal Pasangan Calon Bupati-Wakil Bupati Gayo Lues Said Sani- Saini Ke Kantor KIP
Said Sani Hadiri Undangan Bejamu Saman di Kampung Penosan Disambut Warga dengan Antusias

Berita Terkait

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 22:22 WIB

Selamat dan Sukses Atas Pelantikan Dharma Elfrishon Situmorang Sebagai Anggota DPRD Partai GELORA Kab. Karo Periode 2024-2029

Jumat, 4 Oktober 2024 - 20:46 WIB

ni 40 Anggota DPRD Karo Periode 2024-2029 yang di Lantik

Jumat, 4 Oktober 2024 - 15:17 WIB

TOSS!!Tino Mimana dan Onasis Sitepu Kunjungi Pusat Pasar Dan Pajak Buah Berastagi

Jumat, 4 Oktober 2024 - 07:25 WIB

Selamat dan Sukses Atas Pelantikan FERI EDISONTA MILALA Menjadi Anggota DPRD Karo Periode 2024-2029

Jumat, 4 Oktober 2024 - 07:19 WIB

Rehulina Br Tarigan Anggota DPRD Karo Periode 2024-2029 Dari Fraksi Nasdem Ucapkan Terima Kasih Kepada Masyarakat Karo Daerah Pemilihan I

Jumat, 4 Oktober 2024 - 01:53 WIB

Ketua Aman Bang : Anak Muda Pilih Yang Muda..!!!

Rabu, 2 Oktober 2024 - 23:18 WIB

Latif Purba : Jika benar mereka Pemerintah Desa Beganding Murni tidak melakukan Dugaan Korupsi dipenggunaan Dana Desa..!!!Kenapa tidak menghadiri undangan dari Penyidik .

Rabu, 2 Oktober 2024 - 08:19 WIB

Aliansi Milenial Anak BAngsa (AMAN BANG) Dukung TOSS..!! Menjadi Bupati dan Wakil Bupati Karo

Berita Terbaru