Bersama Media Polres Tanjungperak Sosialisasikan Operasi Patuh Semeru 2023 Cegah Fatalitas Lakalantas

Sri Suwarni

- Redaksi

Rabu, 12 Juli 2023 - 15:40 WIB

40156 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

TANJUNG PERAK , Indonesia24.co,- Polres Pelabuhan Tanjung Perak turut melaksanakan Operasi Patuh Semeru 2023. Total ada 8 sasaran yang menjadi atensi polisi selama masa operasi yang digelar 14 hari sejak Senin sampai Minggu (10-23/7/2023).

Guna menyukseskan pelaksanaan Operasi Patuh Semeru 2023, Kasatlantas Polres Pelabuhan Tanjuk Perak AKP Moch Su’ud bersama personil satgas ops melakukan sosialisasi via siaran radio Wijaya FM, Selasa (11/7) siang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kita mengimbau dan mengingatkan kepada masyarakat agar patuh dan tertib dalam berlalulintas. Dalam Operasi Patuh Semeru tahun 2023 ini, kita memberikan edukasi dan teguran simpati kepada para pengguna jalan,” ucap AKP Su’ud.

Ada sebanyak delapan sasaran yang menjadi atensi pihaknya dalam Operasi Patuh Semeru 2023.

Kedepalapn sasaran itu meliputi pengemudi sepeda motor yang tidak menggunakan helm SNI, menggunakan handphone pada saat mengemudi, mengemudikan kendaraan dalam pengaruh alkohol atau narkoba.

Baca Juga :  Al Washliyah Tolak Intervensi Jokowi untuk Bobby Cagubsu 2024 dan All Out Dukung Ijeck

Lalu pengemudi yang melawan arus lalu lintas, pengemudi sepeda motor berboncengan lebih dari satu, pengemudi di bawah umur, pengemudi dan penumpang tidak menggunakan safety belt, dan kendaraan over dimensi over loading (ODOL).

“Operasi Patuh tahun ini lebih ke penekanan pada laka. Berbicara TO (target operasi), tentunya kami akan banyak menyasar pelanggaran yang kasat mata, seperti melawan arus, tidak memakai helm SNI, hingga truk over load atau ODOL,” jelasnya.

Berdasarkan data dan analisa yang dikumpulkan Satlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak pada satu semester pertama atau 6 bulan terakhir, angka kecelakaan diketahui rendah namun fatalitasnya tinggi.

Artinya, tingkat fatal atau dampak yang ditimbulkan akibat kecelakaan di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak dapat mengakibatkan korban langsung meninggal dunia.

Baca Juga :  Festival Pemilu 2024, Regina: Terjun ke Politik Bukan Mencari Kekuasaan Melainkan Memberikan Kesejahteraan Untuk Masyarakat

“Di Perak fatalitasnya hampir 70 persen. Artinya 7 dari 10 kasus kecelakaan yang terjadi dapat menyebabkan korban meninggal dunia. Hal ini terjadi karena memang di Perak karakteristiknya seperti itu,” beber Su’ud.

Oleh sebab itu, melalui Operasi Patuh Semeru 2023 ini, pihaknya mengajak masyarakat atau pengguna jalan untuk lebih mawas dengan mematuhi aturan berlalulintas. Menurut AKP Su’ud, kecelakaan yang timbul selalu diawali dengan adanya pelanggaran.

“Dalam rangka Operasi Patuh Semeru 2023 ini, kita berharap dan mengajak seluruh pengguna jalan mari sama-sama kita tertib berlalulintas,”jelasnya.

AKP Su’ud juga mengajak Masyarakat mengutamakan keselamatan bagi diri sendiri dan orang lain.

“Ingat, kecelakaan atau insiden itu diawali dari adanya pelanggaran, maka dari itu, ayo kita jadikan wajib tertib berlalulintas untuk menjaga keselamatan bersama selama berkendara,” pungkas AKP Su’ud. (Sri.S/Red)

Berita Terkait

Ketua PW GPA DKI Setalah kami melihat dan kami pahami ternyata UU TNI Bukan kembalikan Dwifungsi Abri, Akan Tetapi Untuk memperkuat pengabdian kepada negara
Banjir di Lapas Cikarang..!!!Dirjenpas  Pastikan Layanan Warga Binaan Tetap Berjalan 
Congrats…!!! Sumut United FC Juara PNM Liga Nusantara 2024-2025
Mempererat Hubungan Antara Warga Binaan dan Petugas,Menteri Imipas Makan Bersama Warga Binaan Rutan Cipinang
Refleksi 2024: Menuju Layanan Haji dan Umroh yang Lebih Baik, Selamat Datang 2025! Oleh: KH. Abdullah Faqih
Unggul Atas Bustami H – Fadhil Rahmi di Pilgub Aceh, Anggota DPR RI Partai Golkar Ucapkan Selamat Buat Mualem – Dek Fadh
Komjen Ahmad Dofiri Resmi Sebagai Wakapolri yang baru..!!! Usai dilantik Kapolri
Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo :  262 Juta Jiwa Diselamatkan, Rp 31,8 T Bukti Narkoba Terungkap
Tag :

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 13:50 WIB

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 April 2025 - 00:55 WIB

LPAI Batubara Dikukuhkan..!!! Dihadiri Ketua Umum Kak Seto

Sabtu, 19 April 2025 - 08:15 WIB

Peringati Hari Paskah Wafat Isa Al-Masih, Polsek Labuhan Ruku Berikan Pengamanan di Gereja GKPI Maranatha

Minggu, 13 April 2025 - 21:53 WIB

Pengamanan Ibadah Umat kristiani Gereja HKBP dan GKPI di Wilkum Polsek Labuhan Ruku Aman dan Damai 

Minggu, 6 April 2025 - 00:14 WIB

Orang Tua Korban Penganiayaan Ahmad Rafli, Minta Polsek Labuhan Ruku Tegakkan Keadilan 

Selasa, 1 April 2025 - 17:42 WIB

Brigadir Hanrisal Silaen Hasil Olah TKP Mayat Ditemukan, Efendi Gangguan Mental di Pulangkan ke Rumah Duka

Senin, 31 Maret 2025 - 02:56 WIB

Kapolsek Labuhan Ruku, Utamakan Restorative Justice Secara Kekeluargaan 

Jumat, 28 Maret 2025 - 17:13 WIB

Sambut IdulFitri, Ketua Bravo 5 Viktor Oktovianus Saragih Berikan Bingkisan dan THR Kepada 200 Media 

Berita Terbaru

BATU BARA

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 Apr 2025 - 13:50 WIB