13 Kali Raih Opini WTP, Kakanwil Kemenkumham Sumut Tegaskan Laporan Keuangan Akuntabel Bentuk Tanggung Jawab

Avid

- Redaksi

Senin, 3 Juli 2023 - 13:38 WIB

40115 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Medan

Kementerian Hukum dan HAM telah 13 kali memperoleh opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Kementerian Hukum dan HAM atas Laporan Keuangan. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Imam Suyudi menegaskan bahwa ini sebagai bentuk tanggung jawab untuk menyajikan Laporan Keuangan yang akuntabel bukan sekedar prestasi.

“Kita patut bersyukur karena kita mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK sudah ke-13 kalinya atas Laporan Keuangan (LK) TA 2021 dan kita masih menunggu hasil capaian opini atas LK TA 2022. Perolehan opini WTP bergantung pada upaya kita untuk meningkatkan akuntabilitas dalam pengelolaan keuangan negara. Harus diingat bahwa opini WTP ini bukanlah prestasi melainkan sudah tanggung jawab kita menyajikan Laporan yang akuntabel,” kata Imam pada kegiatan Rekonsiliasi Data Laporan Keuangan Semester I Tahun 2023 dan Penandatanganan Komitmen Bersama Transformasi Pemutakhiran Data SIMPEG, Senin (3/7/2023).

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dilaksanakan secara hybrid dari Aula Soepomo Kantor Wilayah, hadir secara langsung jajaran Kepala Divisi, Kepala Unit Pelaksana Teknis jajaran, Pendamping dari Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI, Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM RI, Direktorat Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM RI dan Direktorat Jenderal Administrasi Hukum Umum Kementerian Hukum dan HAM RI serta para Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dan beberapa Operator Penyusun Laporan Keuangan dan Barang Milik Negara (BMN) dari satuan kerja jajaran.

Baca Juga :  Disaksikan Dewan Penasehat Ferdy Sembiring dan Seribuan Kader, DPD GRIB Jaya Sumut Serahkan Mandat 17 DPC Kabupaten/ Kota

“Secara khusus disampaikan kepada seluruh Operator Penyusun Laporan Keuangan dan Laporan Barang Milik Negara agar melaksanakan kegiatan rekonsiliasi ini dengan maksimal. Selesaikan seluruh tugas dengan tuntas dan berkualitas, tidak berbelit, memiliki kepastian waktu, tidak ada penyimpangan dan dapat dipertanggungjawabkan sehingga laporan keuangan Kemenkumham, khususnya Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, tersusun secara akurat, transparan dan akuntabel serta tepat waktu,” lanjutnya.

Pada kesempatan ini juga dilakukan penandatanganan komitmen bersama Transformasi Pemutakhiran Data SIMPEG “Mewujudkan Kepegawaian Kemenkumham Semakin PASTI” serta pemberian penghargaan kepada Unit Pelaksana Teknis jajaran dengan tiga kategori.

Baca Juga :  Ngeriii...!!Pabrik Narkoba di Tanjung Balai Irjen Agung Setya: Ini Dikendalikan Napi di Lapas

Kategori kesatu “Satuan Kerja dengan Capaian Komitmen Produk Dalam Negeri Terbaik”:
1. LPN Langkat
2. Lapas Siantar
3. Rutan Pangkalan Brandan

Kategori kedua “Pejabat Pembuat Komitmen dengan Pelaksanaan P3DN Terbaik”:
1. Sayuti (PPK LPN Langkat)
2. Diana (PPK Lapas Siantar)
3. Yanto (PPK Rutan Pangkalan Brandan)

Penghargaan terkait Satuan Kerja dalam hal Pemenuhan Nilai Indeks Profesionalitas Aparatur Sipil Negara Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara pada kategori besar:
1. Bapas Kelas I Medan
2. Kanim Kelas I Khusus TPI Medan
3. Lapas Kelas IIA Binjai

Penghargaan terkait Satuan Kerja dalam hal Pemenuhan Nilai Indeks Profesionalitas Aparatur Sipil Negara Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara pada kategori sedang:
1. Bapas Kelas II Sibolga
2. Rutan Kelas IIB Tanjung Pura
3. LPKA Kelas I Medan.

(AVID/humas)

Berita Terkait

Keren…!!!Dua Putra Karo Memperkuat Sumut United FC di Liga Nusantara 2024-2025
Harapan Besar Presiden Prabowo Subianto kepada Brigjen Pol Purn Dr dr Antonius Ginting Untuk Bangun Taneh Karo Simalem
 Telkom Witel Sumut Dukung Digitalisasi Universitas Deztron Indonesia dengan Apresiasi dan Solusi Inovatif
SD Laudato Si School Pancur Batu Raih Mendali Emas Di Kompetisi Di Perguruan Tinggi EKA
Kejayaan Kerajaan Aru atau Haru dan Lahirnya 5 Kerajaan Suku Karo di Sekitar Medan Pasca Runtuhnya Kerajaan Aru atau Haru
Karutan Kabanjahe Ikuti Kegiatan Penandatanganan Fakta Integritas, Pengambilan Sumpah Jabatan, dan Arahan Perdana Kepala Kanwil Ditjenpas Sumut
Diduga penipu Suami Istri Asal Tanjung Balai Ini Resmi Dilaporkan ke Polrestabes Medan
Lahirnya Sibayak dan Raja Urung Karo Pasca Runtuhnya Kerajaan Aru atau Haru di Sumatera Timur

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:21 WIB

Karang Taruna Berastagi Berduka..!!! Wakil Bendahara Putra Jaya Sinulingga Tutup Usia

Rabu, 12 Maret 2025 - 17:00 WIB

Pulanglah Ema Veronika..!!! Suamimu Cemas Mencarimu

Rabu, 12 Maret 2025 - 03:29 WIB

Komposisi Alat Kelengkapan DPRD Karo Periode 2024-2029 Terbentuk

Senin, 10 Maret 2025 - 20:36 WIB

Diajak Kosumsi Narkoba dan Main Judi Online, Ganda Gurusinga Dijebak di Penginapan Mandiri

Senin, 10 Maret 2025 - 12:13 WIB

Program Rutin..!!!PC Fatayat NU Kota Medan,Bagi Sedekah 5000 mendapat Pakaian Preloved Kepada Masyarakat Kurang Mampu

Minggu, 9 Maret 2025 - 19:54 WIB

Erianto Perangin-Angin Sambut Baik Kehadiran Pusat Rehabilitasi Narkoba Kitaro,Ini Bukan Yang Pertama

Minggu, 9 Maret 2025 - 16:01 WIB

Untuk Memastikan Situasi Aman dan Nyaman…!!! Rutan Kabanjahe Gelar Razia Insidentil Kamar Hunian

Minggu, 9 Maret 2025 - 12:22 WIB

Mengusung Tema “Kabupaten Karo Beriman Berbudaya Unggul Modern dan Sejahtera”..!!! Bupati Karo Resmi Buka Hari Jadi Kabupaten Karo ke 79

Berita Terbaru

KARO

Pulanglah Ema Veronika..!!! Suamimu Cemas Mencarimu

Rabu, 12 Mar 2025 - 17:00 WIB