Polres Ponorogo Berhasil Menggagalkan Penyeludupan Sabu ke Rutan

Sri Suwarni

- Redaksi

Rabu, 28 Juni 2023 - 14:45 WIB

40149 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

PONOROGO, Indonesia24.co, – Rencana seorang warga desa Slahung Kecamatan Slahung Ponorogo berinisial CRS menyelundupkan narkotika jenis Sabu ke Rutan kelas 2B Ponorogo akhirnya gagal total.

Satnarkoba Polres Ponorogo terlebih dahulu menangkap pemuda 26 tahun itu, dirumahnya, dengan barang bukti 5,36 gram sabu, sebelum barang haram itu dikirim ke Rutan Kelas 2B Ponorogo.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres Ponorogo, AKBP Wimboko, S.I.K, M.Si dalam rilis di Aula Wengker, Selasa (27/6/2023) mengatakan, CRS mendapat pesanan sabu dari DN, seorang narapidana didalam Rutan Ponorogo.

Baca Juga :  Bersiap Hadapi Kasus Perdagangan Orang, Polres Nganjuk Launching Satgas TPPO

“Rencananya pesanan sabu yang dibungkus bersama sabun mandi itu, akan dimasukkan rutan dengan cara dilemparkan pada bagian utara bangunan rutan,”terang AKBP Wimboko.

Namun, lanjut Kapolres Ponorogo, sebelum pelaku melemparkan sabu ke dalam Rutan, Satnarkoba dapat mengamankan pelaku dirumahnya.

“Tersangka CRS akan dijerat dengan Pasal 114 ayat 2 atau pasal 112 ayat 2 Jo Pasal 132 ayat 2, UU RI No. 35 tahun 2009 tentang Narkotika,”tegas AKBP Wimboko.

Baca Juga :  Polisi Jadi Pahlawan di Dongeng Buatan Anak, Kapolri: Tanamkan dan Jadikan Semangat Jadi Lebih Baik

Sementara itu Kepala Rutan Ponorogo, Agus Yanto yang juga menghadiri rilis di Mapolres mengatakan, sabu tersebut diketahui pesananan dari DN yang merupakan warga binaan dengan kasus narkoba.

“Rencananya sabu itu akan dilemparkan lewat pagar sebelah utara rutan, dekat kamar mandi,”ucap Agus.

Atas kejadian itu, lanjut Kepala Rutan, pihaknya telah memasang CCTV berkualitas bagus diberbagai lokasi di Rutan. Termasuk, memasang pagar jaring diatas tembok bagian utara.

“Kita juga meningkatkan razia pada warga binaan,”pungkasnya. (Sri.S/Red) 

Berita Terkait

Polres Ponorogo Berhasil Ungkap Misteri Pembunuhan di Rumah Kontrakan, Dua Tersangka Diamankan
Polres Ponorogo Ungkap Kasus TPPO, Modus Dipekerjakan ke Australia
Tag :

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 13:50 WIB

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 April 2025 - 00:55 WIB

LPAI Batubara Dikukuhkan..!!! Dihadiri Ketua Umum Kak Seto

Sabtu, 19 April 2025 - 08:15 WIB

Peringati Hari Paskah Wafat Isa Al-Masih, Polsek Labuhan Ruku Berikan Pengamanan di Gereja GKPI Maranatha

Minggu, 13 April 2025 - 21:53 WIB

Pengamanan Ibadah Umat kristiani Gereja HKBP dan GKPI di Wilkum Polsek Labuhan Ruku Aman dan Damai 

Minggu, 6 April 2025 - 00:14 WIB

Orang Tua Korban Penganiayaan Ahmad Rafli, Minta Polsek Labuhan Ruku Tegakkan Keadilan 

Selasa, 1 April 2025 - 17:42 WIB

Brigadir Hanrisal Silaen Hasil Olah TKP Mayat Ditemukan, Efendi Gangguan Mental di Pulangkan ke Rumah Duka

Senin, 31 Maret 2025 - 02:56 WIB

Kapolsek Labuhan Ruku, Utamakan Restorative Justice Secara Kekeluargaan 

Jumat, 28 Maret 2025 - 17:13 WIB

Sambut IdulFitri, Ketua Bravo 5 Viktor Oktovianus Saragih Berikan Bingkisan dan THR Kepada 200 Media 

Berita Terbaru

BATU BARA

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 Apr 2025 - 13:50 WIB