Ketua DPRD Jombang Pimpin Pelepasan Keberangkatan Kloter 49 Jamaah Calon Haji Kabupaten Jombang.

Sri Suwarni

- Redaksi

Senin, 12 Juni 2023 - 15:30 WIB

40129 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jombang, Indonesia24.co,- Sebanyak 44 Jamaah Calon Haji dari Kabupaten Jombang, yang tergabung dalam Kloter 49 bersama Jamaah Calon Haji asal Lumajang, telah diberangkatkan dari Pendopo Kabupaten Jombang.

Acara pelepasan tersebut dipimpin oleh Ketua DPRD Jombang, Mas ud Zuremi pada Sabtu, (10/06/2023).

Tampak hadir dalam acara melepas keberangkatan para Jamaah Haji ini antara lain Forkopimda Kabupaten Jombang, Sekretaris Daerah Kabupaten Jombang, Staf Ahli, Asisten, para Kepala OPD lingkup Pemkab Jombang, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta keluarga para Jamaah Calon Haji.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Rombongan Jamaah Haji menggunakan satu bus yang telah disediakan untuk Kloter 49 dan diharuskan sudah berada di Asrama Haji Sukolilo pada Sabtu, 10 Juni 2023 pukul 21.00 WIB.

Dalam sambutannya, Mas ud Zuremi, Ketua DPRD Kabupaten Jombang, memberikan doa dan pesan kepada Jamaah Calon Haji. Beliau berharap agar para jamaah yang berangkat melalui kloter 49 diberikan kesehatan lahir dan batin serta keluarga yang ditinggalkan di rumah juga selalu berada dalam lindungan Allah SWT.

Baca Juga :  Mengenang Wafatnya Arif Wartawan Korban Tabrak Lari Didekat Tambang Sirtu Bodong.

“Pada kesempatan yang baik ini, saya sebagai Ketua DPRD atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Jombang mengucapkan selamat dan memberikan doa terbaik kepada para Jamaah Haji yang akan berangkat. Semoga Allah SWT memberikan kekuatan, keselamatan, dan kemudahan dalam menjalankan ibadah haji kepada seluruh Jamaah,” ujar Mas ud Zuremi.

Beliau juga mengingatkan para Calon Jamaah Haji agar memanfaatkan waktu selama 40 hari di tanah suci dengan sebaik-baiknya. Mereka diharapkan dapat memperbanyak ibadah, zikir, doa, bersedekah, dan tawakal.

“Semoga semua Jamaah Haji dapat melaksanakan Ibadah Haji dengan penuh keikhlasan dan mendapat ridha Allah SWT. Setelah kembali dari tanah suci, diharapkan mereka dapat menerapkan kebiasaan baik yang didapat selama Ibadah Haji dalam kehidupan sehari-hari,”tambahnya.

Baca Juga :  Revitalisasi Makam Pahlawan Nasional KH Wahab Chasbullah Mulai Tahap Pengecatan

Selain itu, Mas ud Zuremi juga mengingatkan agar para Jamaah Haji selalu menjaga persatuan, kompak, saling membantu, dan menjaga kesehatan selama menjalankan Ibadah Haji di tanah suci.

Dalam doa pemberangkatan, Ketua Majelis Ulama Indonesia Kabupaten Jombang, KH. Kholil Dahlan, memimpin doa untuk keselamatan perjalanan para Jamaah Haji.

Dengan diawali acara pelepasan yang khidmat dan doa yang tulus, diharapkan para Jamaah Calon Haji Kloter 49 dari Kabupaten Jombang dapat menjalankan Ibadah Haji dengan lancar, mendapat keberkahan, dan kembali dengan selamat ke tanah air. Semoga segala usaha dan pengorbanan mereka diterima oleh Allah SWT. ( Sri.S/Red).

Berita Terkait

Bupati Mundjidah Wahab Teken LoI Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Bayu/ Angin
Penutupan Pelatihan Kepemimpinan Pengawas Angkatan III Tahun 2023 Di Kabupaten Jombang
Jombang Berangkatkan Kirab Bendera Pataka Jer Basuki Mawa Beya Menuju Kota Batu
Peduli Penghijauan, Polres Jombang Gelar Penanaman Pohon Serentak*
Masyarakat Jombang Apresiasi Polri, Ujian Praktek SIM Lebih Mudah
Ribuan Masyarakat Hadiri Tabligh Akbar Polres Jombang Bersholawat.
Polres Jombang Siapkan Pasukan Gabungan Untuk Pengamanan Tradisi Suran Agung
Wakapolres Jombang Cek Kendaraan Dinas, Periksa Mesin Hingga Kelengkapan*
Tag :

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 13:50 WIB

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 April 2025 - 00:55 WIB

LPAI Batubara Dikukuhkan..!!! Dihadiri Ketua Umum Kak Seto

Sabtu, 19 April 2025 - 08:15 WIB

Peringati Hari Paskah Wafat Isa Al-Masih, Polsek Labuhan Ruku Berikan Pengamanan di Gereja GKPI Maranatha

Minggu, 13 April 2025 - 21:53 WIB

Pengamanan Ibadah Umat kristiani Gereja HKBP dan GKPI di Wilkum Polsek Labuhan Ruku Aman dan Damai 

Minggu, 6 April 2025 - 00:14 WIB

Orang Tua Korban Penganiayaan Ahmad Rafli, Minta Polsek Labuhan Ruku Tegakkan Keadilan 

Selasa, 1 April 2025 - 17:42 WIB

Brigadir Hanrisal Silaen Hasil Olah TKP Mayat Ditemukan, Efendi Gangguan Mental di Pulangkan ke Rumah Duka

Senin, 31 Maret 2025 - 02:56 WIB

Kapolsek Labuhan Ruku, Utamakan Restorative Justice Secara Kekeluargaan 

Jumat, 28 Maret 2025 - 17:13 WIB

Sambut IdulFitri, Ketua Bravo 5 Viktor Oktovianus Saragih Berikan Bingkisan dan THR Kepada 200 Media 

Berita Terbaru

BATU BARA

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 Apr 2025 - 13:50 WIB